Kurangi Kebiasaan Mendengkur Demi Kesehatan

209

  1. Atur posisi tidur

Orang sering mendengkur saat posisi tidurnya terlentang. Hal ini telah dibuktikan oleh studi dari American Association of Oral and Maxillofacial Surgeons (AAOMS). Disarankan bagi anda untuk tidur dengan posisi miring, agar lidah tidak bersinggungan dengan tenggorokan, yang bisa memunculkan masalah pernapasan.

  1. Atur posisi kepala

Agar tidak mendengkur, biasakan untuk meletakkan kepala pada posisi yang lebih tinggi. Saran dari Discovery Health, angkat tempat kepala dengan meletakkan blok di bawah kasur. Cara paling mudah adalah menggunakan bantal untuk menopang tubuh bagian atas. Hal ini berguna untuk melancarkan pernapasan anda.

  1. Melakukan olahraga dasar

Lakukan olahraga dasar yang menjadikan otot-otot wajah sebagai targetnya. Angkat rahang ke atas lalu diam selama 10 detik. Pastikan lidah anda menjulur lurus, lakukan ini sebanyak yang anda mampu.

Selanjutnya sesekali gerakkan ke samping, sikat sampai ke pinggir bibir anda. Latihan ini bisa dilakukan beberapa hari sekali, guna menguatkan rahang, tenggorokan, dan otot lidah.