Sepeda Listrik Ramah Lingkungan dan Mudah Perawatan, Selis Kini Tawarkan Program Subsidi

310

Selis Anyer

Selis Anyer memiliki kekuatan dinamo 500 watt yang mampu menempuh jarak hingga 35 kilometer dengan kecepatan maksimal 25 kilometer per jam.  Foto: Selis
Selis Anyer memiliki kekuatan dinamo 500 watt yang mampu menempuh jarak hingga 35 kilometer dengan kecepatan maksimal 25 kilometer per jam. Foto: Selis

Salah satu sepeda listrik yang baru diluncurkan Selis dengan tampilan warna dan desain khas anak muda.

Sekilas, Tampilan Selis Anyer seperti motor matic kecil dengan tambahan keranjang barang di depan dan boncengan di belakang.

Selis Anyer mengadopsi boho style dengan nuansa motif yang menjadikan tampilan motor lebih chic dan stylish.

Dari sisi performa, Selis Anyer memiliki kekuatan dinamo 500 watt yang mampu menempuh jarak hingga 35 kilometer dengan kecepatan maksimal 25 kilometer per jam.

Sepeda listrik ini juga bisa menampung beban seberat 150 kilogram.

Dengan tampilan yang simpel dan stylish, Marketing Manager PT. Selis Retail Indonesia, Imam Subari, meyakini Selis Anyer bisa menarik minat semua kalangan.

“Kami rancang sepeda Selis Anyer ini dengan pilihan warna dan gaya yang anak muda banget.”

“Jadi cocok untuk menjadi teman hang out atau jalan-jalan ke pantai,” ujar Imam dalam keterangan persnya, Selasa (16/5/2023).

Namun tambahnya, tidak menutup kemungkinan Selis Anyer ini juga bisa dipakai oleh semua kalangan.

Mulai dari ibu-ibu hingga orang tua untuk memenuhi kebutuhan mobilitas mereka.

Untuk peluncuran sepeda Selis Anyer ini, menurut Imam Subari, pihak produsen Selis memberikan program subsidi ke masyarakat dari harga jual awal Rp7,5 juta kini dibanderol di harga Rp5,8 juta.