Ekonom UGM Ungkap Kunci Sukses Lawan Pandemi Covid-19

412

Baca juga: Ketua KAGAMA Sukoharjo Jelaskan Langkah yang Harus Diambil Pemerintah untuk Pulihkan Ekonomi Pasca Corona

Sebagai wujud kepedulian, Ketua Departemen Ilmu Ekonomi FEB UGM itu belum lama ini mendirikan gerakan kemanusiaan bernama Sambatan Jogja (SONJO).

SONJO fokus membantu masyarakat yang rentan dan berisiko terkena dampak penyebaran Covid-19.

Dalam gerakannya itu, Rimawan sejak awal sudah menggunakan the worst scenario.

Katakanlah dampaknya hingga bulan Juli, berarti estimasi waktu masyarakat untuk menjaga diri dan pengumpulan bantuan kira-kira bisa sampai 2-3 bulan setelah Juli.

“Kegiatan-kegiatan di SONJO ini kita juga memperhitungkan suistainability. Jangan sampai bantuan kemanusiaan lancar di awal, tetapi di bulan berikutnya stok menipis,” tuturnya.

Baca juga: Kata Ekonom UGM Soal Pendemi Covid-19 yang Sebabkan Disrupsi Global

Menurutnya, Indonesia perlu menerapkan strategi penanganan pandemi menggunakan path dependent.

Artinya, masyarakat harus bergotong royong melalui sebuah proses yang wajib diikuti.

Kesuksesan mengatasi pandemi Covid-19, kata Rimawan, terletak pada pimpinan, negara termasuk pemerintah dan masyarakat.

Pasalnya, mereka seharusnya memiliki sense of crisis yang tinggi, serta optimalisasi penggunaan sains dan data dalam kebijakan yang dilakukan secara cepat dan strategis. (Kn/-Th)

Baca juga: 6 Usulan Kebijakan Ekonomi untuk Atasi Pandemi Covid-19