KAGAMA.CO, PEMALANG – Setelah mendampingi Wakil Presiden Jusuf Kalla meminjau Pasar Atas di Bukittinggi, Sumatera Barat yang terbakar beberapa hari lalu, Sabtu (4/11/2017), Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono melanjutkan kunjungan kerjanya dengan meninjau progres pembangunan tol Pemalang-Batang di Provinsi Jawa Tengah sepanjang 39,2 km, Minggu (5/11/2017).
Menurut Menteri Basuki, pembangunan ruas tol tersebut membutuhkan teknik konstruksi khusus karena keberadaan tanah lunak yang tebal (soft soil) dengan kandungan air tanah yang tinggi. Untuk itu, diputuskan konstruksi sebagian jalan sepanjang 4,6 km menggunakan teknologi Vacuum Consolidation Method (VCM). Sementara, ruas lainnya menggunakan Teknik Pre Loading.
karena keberadaan tanah lunak yang tebal (soft soil) dengan kandungan air tanah yang tinggi [Foto ISTIMEWA]
VCM dimaksudkan untuk mempercepat penurunan dan meningkatkan daya dukung tanah asli yang lunak dengan melakukan pemompaan vakum pada tanah. Hal ini bertujuan untuk mengurangi kadar air maupun kadar udara pada butiran tanah sehingga dapat mempercepat stabilisasi tanah sehingga mengurangi risiko amblas.
“Untuk pelaksanaan VCM di ruas Tol Pemalang-Batang telah disiapkan mesin pompa sebanyak 230 buah,” ujar Menteri Basuki.