55 Tahun Perikanan UGM Tingkatkan Kontribusi Pembangunan Perikanan Nasional

605

Ketua panitia dies Dr. Nurfitri Ekantari, S.Pi., M.P, menjelaskan Departemen Perikanan UGM didirikan pada 1 September 1963 silam. Saat ini memiliki tiga program studi jenjang sarjana yakni Budidaya Perikanan, Manajemen Sumberdaya Perikanan, dan Teknologi Hasil Perikanan.

Berbagai acara telah berhasil dilaksanakan dalam peringatan dies ke-55 dan lustrum ke-11 ini. Beberapa diantaranya seperti aksi donor darah, pengabdian masyarakat, lomba-lomba, dan malam keakraban sebagai puncak dies.

Pembukaan Bersih Embung Langensari Yogyakarta.(Foto: Dok. Humas UGM)
Pembukaan Bersih Embung Langensari Yogyakarta.(Foto: Dok. Humas UGM)

Sementara Sekretaris Departemen Perikanan UGM Dr. Eko Setyobudi, S.Pi., M.Si menyebutkan terdapat tiga kegiatan dies yang terkait pengabdian kepada masyarakat yaitu pembuatan gazebo edukasi  mangrove, bersih embung dan penebaran ikan.

Pengembangan gazebo edukasi dilakukan bersama Kelompok Pemuda Pemudi Baros (KP2B) Desa Tirtohargo, sebagai upaya untuk peningkatan pengetahuan konservasi mangrove dan mengenal potensi perairan dan perikanan di kawasan mangrove Baros.