Konser Peduli Kanker “Life, Passion and Music” segera digelar

190

“Pesannya dalam konser ini adalah bergembira sekaligus berbagi bagi yang membutuhkan ,” tuturnya.

Wakil Ketua YKI Cabang DIY Sunarsih Sutaryo menyampaikan ucapan terima kasih kepada UGM yang turut berkontribusi dalam mewujudkan pembangunan rumah singgah bagi pasien kanker melalui konser amal peduli kanker ini.

“Saat ini rumah singgah yang ada baru bisa untuk menampung 13 pasien kanker,” katanya.

Sunarsih menyebutkan kebutuhan akan rumah singgah  bagi pasien dan keluarganya sangat tinggi. Terlebih dalam beberapa tahun terakhir prevalensi penderita kanker terus meningkat.

Selama ini banyak pasien kanker dari luar daerah yang harus dirujuk ke Rumah Sakit Sardjito dan menjalani pengobatan yang cukup lama. Oleh sebab itu kebutuhan akan rumah singgah selama menjalani perawatan cukup besar.

“Dengan konser amal ini bisa membantu mewujudkan pembangunan rumah singgah yang mampu menampung lebih banyak pasien kanker,”tuturnya. (Humas UGM/Ika)