Sikap yang Baik Saat Bertemu Dosen

4151

Tersenyum Saat Bertemu

Sedih dan jenuh jangan Anda jadikan alasan untuk cemberut di depan semua orang.

Terlebih lagi saat bertemu dengan dosen.

Tersenyumlah ketika bertemu dengan mereka.

Kesampingkan ego Anda sejenak, demi membangun hubungan yang baik dengan dosen.

Ingat, Anda harus membangun karakter positif dalam kondisi apapun.

Sapa Saat Berpapasan

Selain tersenyum, penting bagi mahasiswa untuk menyapa dosen saat berpapasan.

Meskipun pertemuan ini cukup singkat, tidak ada salahnya untuk melontarkan perkataan positif kepada mereka.

Misalnya, ajakan untuk bersemangat mengajar atau mengucapkan salam.

Sikap positif ini pastinya memberikan nilai lebih diri Anda di mata dosen.

Tunjukkan Sikap Ramah

Mahasiswa yang ramah tentu disukai oleh para dosen.

Jangan sungkan untuk mengajak bicara, walau hanya sekadar menanyakan kabar.

Bila Anda bersikap ramah, tentu dosen juga nyaman mengobrol dengan Anda.

Memasuki masa perkuliahan ini, Anda harus belajar melakukan pembawaan diri yang baik.

Jangan hanya ramah dengan sesama mahasiswa saja.