KAGAMA Jepara Gagas Program Sejuta Canthelan Bersama Karang Taruna

604

Baca juga: Cerita Fira Sasmita Jadi MC Virtual yang Penuh Tantangan

Melalui Canthelan, alumnus FISIPOL UGM tersebut mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama saling bergotong royong.

“Mari kita tumbuhkan kembali semangat voluntarisme, semangat gotong royong, tepo seliro (tenggang rasa), dan tidak lagi menunjukkan sifat individualisme,” jelas Andi.

Pria yang bekerja sebagai plt Direktur Utama Perumda Jepara itu menjelaskan, dalam aksi yang dilakukan pada Kamis (23/7/2020), paket sembako dibagikan ke tiga titik.

Yakni di Desa Tengguli Kecamatan Bangsri, Desa Sinanggul Kecamatan Mlonggo dan Desa Rau Kecamatan Kedung.

Baca juga: Ketua IGEGAMA Ingin Harumkan Nama Fakultas Geografi dan Merangkul Semua Alumnus

Selanjutnya, program canthelan ini akan dilaksanakan lebih luas lagi di desa-desa di Kabupaten Jepara secara berkala.

“Kami yakin ketika masyarakat yang lebih dan masyarakat yang membutuhkan bersatu padu, semangat gotong royong, semangat kemandirian, dan kerja keras bisa kita tumbuhkan kembali, kita pasti akan mampu melewati krisis ini,” kata Andi.

Sekretaris Karang Taruna Kabupaten Jepara, Haris Budiawan, menyampaikan terima kasih kepada KAGAMA Jepara.

Dia menyatakan, KAGAMA Jepara telah merespons permohonan dari Karang Taruna untuk bekerja sama menyukseskan program Jogo Tonggo dari Pemerintah, yang disenergikan dengan Program Canthelan.

Baca juga: Guru Besar Fakultas Ekonomi UGM Dipercaya Jadi Komisaris Indosat Ooredoo