Gerak KAGAMA NTT dalam Membantu Penanganan Wabah Covid-19

248

Baca juga: Ketua KAGAMA Batang Ini Pernah Jadi Saksi Patah Hati Teman KKN

Alumnus Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM itu lantas menjelaskan ragam APD yang disalurkan.

Kata Bobby, ada coverall (100 pcs), gown (25 pcs), face shield (100 pcs), masker (250 pcs), nurse cup (400 pcs), handscoone 500 (pcs), dan masker KN95 (20 buah).

Sedangkan RSUD Naibonat mendapat 10 buah coverall, 2 buah gown, 10 buah face shield, 50 lembar masker dan 100 buah nurse cup.

Tak hanya penyerahan APD yang dilakukan KAGAMA NTT dalam rangka memerangi wabah Covid-19.

Baca juga: Bantuan APD dari KAGAMA Jadi Spirit bagi Penanganan Covid-19 di Kabupaten Muna

Menurut Bobby, pihaknya akan menyumbangkan bantuan sembako ke sejumlah panti asuhan.

“Selain pembagian APD, akan dilakukan pembagian sembako kepada tiga panti asuhan (PA),” ucap Bobby.

“Yakni panti asuhan Katholik, Protestan, dan Islam,” pungkas Direktur Utama PT Bank Perkreditan Rakyat Tanaoba Lais Manekat ini. (Ts/-Th)

Baca juga: Gubernur DIY Tak Ingin Terburu-buru Terapkan New Normal, Begini Alasannya