Menghadapi Atasan Otoriter, Jadi Tantangan Tersendiri di Dunia Kerja

9906

  1. Berpikir positif tentang atasan

Penting bagi anda untuk mengambil hikmah dari setiap kejadian, termasuk berpikir positif tentang atasan anda. Hal ini untuk mencegah prasangka buruk yang kemudian membuat anda menarik diri dari atasan.

Dalam bekerja, bagaimanapun juga anda tidak bisa menghindari atasan anda. Berpikir positif merupakan cara jitu, agar suasana kerja tetap kondusif dan atasan dapat mengurangi ketegangan terhadap karyawannya.

  1. Bersikap ramah

Tidak ada salahnya menebar senyum dan sapa saat bertemu atasan. Bisa juga sesekali mengajaknya berbincang tentang hal-hal ringan dan santai. Dengan cara ini, siapa tahu anda bisa jadi lebih akrab dengan atasan.

 

Dunia kerja senantiasa memberikan momen suka dan duka. Menghadapi atasan otoriter merupakan satu di antara sekian tantangan kerja yang ada. Hadapi dan cari solusi dulu sebelum mengambil keputusan.(Kinanthi)