Kunjungi Alibaba Group, Dubes Djauhari Bahas Kerja Sama E-Commerce

118
Kunjungi Alibaba Group, Dubes Djauhari Bahas Kerja Sama E-Commerce.(Foto: Dok. KBRI Beijing)
Kunjungi Alibaba Group, Dubes Djauhari Bahas Kerja Sama E-Commerce.(Foto: Dok. KBRI Beijing)

KAGAMA.CO, BERITA—Duta Besar RI untuk Tiongkok Djauhari Oratmangun berkunjung ke kantor pusat Alibaba Group pada Senin (08/07/2018). Bersama para perwakilan BUMN untuk wilayah Tiongkok (Bank Mandiri, BRI, BNI, Garuda Indonesia, PT Antam, BI di Tokyo) dalam kesempatan tersebut juga mengunjungi Kampus Alibaba di Kota Hangzhou, ibu kota provinsi Zheijiang, Tiongkok.

“Melalui kunjungan ini, kita ingin memanfaatkan peluang kerja sama antara Indonesia-Tiongkok khususnya  dalam hal pengembangan e-commerce, fin-tech dan digital platform termasuk meningkatkan pemasaran produk-produk Indonesia melalui Alibaba Mall,” ujar Dubes Djauhari Oratmangun.

Saat ini, Alibaba merupakan perusahaan retail terbesar di dunia dan telah beroperasi di berbagai negara di dunia.(Foto: Dok. KBRI Beijing)
Saat ini, Alibaba merupakan perusahaan retail terbesar di dunia dan telah beroperasi di berbagai negara di dunia.(Foto: Dok. KBRI Beijing)

Pendiri Alibaba, Jack Ma, menyebut kantornya sebagai ‘kampus’ karena pembelajaran dan inovasi merupakan dua kata kunci dalam keseharian para pegawainya. Mereka sangat menjunjung tinggi “people’s value”, sehingga para pegawai bekerja dengan gembira dan penuh semangat.

Demikian disampaikan Senior Manager of Public Affairs Alibaba Group, Derek Kwan saat menerima kunjungan. Menurut Derek Kwan, suasana tersebut mendorong mereka untuk bekerja sebaik mungkin, membuat para pelanggan atau pun pengguna jasa senang dan puas dengan pelayanan mereka, dan pada akhirnya membuat para pemilik usaha dan pemilik saham di Alibaba senang karena bisnis mereka maju.