Maxi Consulting Dampingi Program Literasi Digital untuk Para Pelaku UMKM Perempuan di Jateng-DIY

248

Baca juga: KAGAMA NTB Serahkan Bantuan untuk Keluarga Pasien Covid-19 di RS Patut Patuh Pacu Lombok Barat

“Dalam program ini UMKM akan diberikan pelatihan dan mentoring bisnis secara rutin dari bulan Agustus 2021 hingga Januari 2022.”

“Selain UMKM akan dibantu terkait dengan akses pemasaran, branding, akses pengelolaan keuangan, pameran umkm virtual, dan temu bisnis dengan calon mitra potensial,” ujar CEO Maxi Consulting ini.

Ia menambahkan, sekitar 320 pelaku UMKM perempuan di DIY dan Jawa Tengah akan berpartisipasi dalam program daring ini selama enam bulan.

Mereka, kata Ardhi, akan merasakan pengalaman yang bermanfaat, seperti digital onboarding gratis, akses pasar, dan promosi daring.

Baca juga: KAGAMA Karanganyar Salurkan Bantuan Peti Mati untuk RSUD Karanganyar

Sementara itu, Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Tengah, mengatakan, Pihaknya berterima kasih atas program Visa #IbuBerbagiBijak yang telah memprioritaskan para pelaku UMKM perempuan di Jawa Tengah.

Pihaknya percaya program ini akan membantu pelaku UMKM menjadi lebih tangguh di tengah pandemi.

Tentunya dengan pengetahuan dan keterampilan yang lebih mendalam mengenai manajemen keuangan yang esensial, serta membuka akses pasar yang lebih besar agar mereka bisa mengembangkan usahanya.

“Kami juga melihat bahwa program seperti ini dapat mendorong pertumbuhan kewirausahaan terutama di kalangan anak muda, yang terinspirasi mendapatkan penghasilan tambahan dan meraih kebebasan finansial,” imbuh alumnus Fakultas Hukum UGM ini. (Th)

Baca juga: KATGAMA Keliling Daerah Bantu Penanganan Covid-19 dan Percepat Vaksinasi