PP Kagama Bekali Alumni Milenial dengan Personal Branding

158

Baca juga: Ekan Berbagi Rezeki Saat Pandemi Melalui Dapur Nyawiji

Direktur Utama PT Brantas Abipraya ini mengatakan, akhir-akhir ini masalah self branding dipandang penting karena banyak orang yang memiliki kemampuan atau potensi luar biasa.

Tetapi, kata Bambang, mereka tidak mampu mengkomunikasikan kemampuannya kepada orang lain.

“Sehingga potensi yang ada pada dirinya tidak bisa dilihat oleh orang lain,” jelasnya.

Oleh karena itu, kata Bambang, self branding dipandang perlu agar seseorang dapat menjual dirinya di hadapan orang lain.

Baik itu pimpinan, atasan langsung, pelanggan, maupun kolega sehingga potensi yang ada dalam dirinya bisa dieksplor secara maksimal.

Baca juga: Dirut BPJS Kesehatan Alumnus UGM Dipilih sebagai Ketua Asosiasi Lembaga Jaminan Sosial Dunia

“Harapan kami tentu saja kegiatan ini akan dapat bermanfaat bagi kita semua.”

“Khususnya adik-adik para generasi muda atau yang biasa disebut generasi milenial, dan pada khususnya untuk rekan-rekan milenial anggota Kagama,” pungkasnya.

Webinar kali ini menghadirkan Silih Agung Wasesa (Personal Branding Expert) dan Dwi Sutarjantono (Writer/ Band Consultant/ Mind Programmer). (Th)

Baca juga: Djoko Udjianto: Roh Pendidikan Harus Dimiliki Pengelola Pendidikan