KAGAMA Jateng Fokus Sukseskan Program Vaksinasi Covid-19 dan Jogo Tonggo

243

Baca juga: Pemerintah Dorong Pengembangan Kawasan Industri Kendal sebagai Super Koridor Jawa Utara

Antara lain yaitu KAGAMA Jateng berkomitmen meningkatkan perannya dalam kebijakan pemerintah.

Selain itu, aspek lain yang telah diprogramkan yaitu meningkatkan kerja sama dengan pemerintah daerah, perguruan tinggi, dan pusat studi desa dan kota.

Peningkatan pemberdayaan ekonomi, peran sosial, pengembangan budaya lokal dan kerukunan umat beragama juga menjadi program kerja KAGAMA Jateng.

Selanjutnya adalah penguatan usaha ekonomi, penguatan jejaring kerja dan penguatan organisasi KAGAMA, serta peningkatan kapasitas alumni dalam keprofesian guna mensinergikan dengan program pemerintah.

Suryo berharap KAGAMA Jateng dapat terus hadir dan terus berperan aktif dan mengabdi di tengah-tengah masyarakat.

Baca juga: Produk Merchandise Kafegama DIY Diluncurkan, Hasil Penjualan untuk Kegiatan Sosial

“Khususnya di era pandemi ini,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Umum PP KAGAMA Ganjar Pranowo memberikan arahan dalam kesempatan tersebut.

Gubernur Jawa Tengah itu menekankan semangat kekeluargaan dan azas gotong-royong yang dimiliki KAGAMA.

Alumnus Fakultas Hukum UGM itu pun merasa senang. Pasalnya, KAGAMA adalah satu-satunya organisasi alumni yang masih tetap mendaku sebagai keluarga.

“KAGAMA Jateng harus tetap berperan aktif, bergotong-royong meringankan beban yang dialami masyarkat.”

“Sekaligus terus menerus berkarya dan berinovasi mengatasi persoalan-persoalan yang ada di masyarakat.”

“Program Canthelan adalah wujud nyata KAGAMA Jateng dalam mendukung program Jogo Tonggo di Jawa Tengah,” pungkas Ganjar. (Th)

Baca juga: Cerita Gede Mantrayasa, Bangun Kebun Berdaya sebagai Sumber Pangan dan Ruang Kreatif Masyarakat