Bupati Willem Wandik Yakin Masyarakat Puncak Makin Sejahtera Berkat Jembatan Sinak

136

Baca juga: Budi Karya Sumadi Jelaskan Peran Infrastruktur Transportasi dalam Mendukung Kawasan Ekonomi Khusus

Sebab, jembatan penghubung memang sudah ditunggu-tunggu oleh warga.

Apalagi jembatan ini juga akan terintegrasi dengan jalan Trans-Papua. Yakni melalui jembatan di Kampung Amunggi yang menghubungkan Distrik Ilaga dan Distrik Sinak.

“Jika jembatan di Kali Sinak sudah dibangun, akses jalan menuju Ilaga sudah semakin terbuka,” tutur Willem.

“Sebab, saat ini pembangunan jalan darat sudah dikejar dari Sinak sampai ke Kampung Paluga. Melewati Telaga Toemburu di bawah kaki Gunung Kelabo dan Gunung Gergaji yang tinggal 5 km lagi.”

“Sementara jalur darat Sinak ke Kampung Paluga dan Ilaga Utara sudah bisa dilewati kendaraan roda empat.”

Baca juga: Selama Pandemi, Roda Perekonomian Lokal Perlu Digerakkan Melalui Pembangunan Desa

“Dengan demikian jalan Trans-Papua yang dicanangkan Presiden Joko Widodo: dari Jayapura, Yalimo. Jayawijaya, Tolikara, Puncak Jaya, Puncak (Ilaga), sudah bisa dilewati dengan jalur darat,” terangnya.

Willem berharap pembangunan Jembatan Sinak bisa selesai akhir tahun ini.

Sehingga, masyarakat Puncak bisa mengakses jalan Trans-Papua menuju Jayapura.

Pria kelahiran 1975 ini yakin, pembangunan infrastruktur ini tidak hanya akan membuat akses darat semakin terbuka.

Baca juga: Dekan: Fakultas Farmasi UGM Berkembang Juga Berkat Jasa Alumni

Dari sisi ekonomi, harga barang juga akan semakin murah. Selama ini arus keluar-masuk barang ke Puncak hanya menggunakan jalur udara.

“Jika akses jalan Trans-Papua ini sudah rampung, saya yakin ekonomi masyarakat akan meningkat,” tutur Willem.

“Daerah yang dulunya 3T (tertinggal, terdepan, terluar) akan berubah karena adanya akses jalan darat ini,” pungkasnya. (Ts/-Th)

Baca juga: Rektor Dorong Fakultas Farmasi UGM Majukan Industri Farmasi Indonesia