Dianggap Berlebihan, Strategi Ini Justru Mampu Menekan Angka Penularan Covid-19 di Vietnam

367
Minister Counsellor, KBRI Hanoi, Vietnam, jebolan UGM, Hariyanta Soetarto, S.H. membabar cerita penanganan Covid-19 di Vietnam. Foto: Ist
Minister Counsellor, KBRI Hanoi, Vietnam, jebolan UGM, Hariyanta Soetarto, S.H. membabar cerita penanganan Covid-19 di Vietnam. Foto: Ist

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – Vietnam merupakan salah satu negara dengan jumlah kasus positif Covid-19 yang relatif sedikit, bahkan dalam dua bulan ini tidak ada penambahan kasus Covid-19.

Minister Counsellor, KBRI Hanoi, Vietnam, Hariyanta Soetarto, S.H., mengatakan, Vietnam memiliki keunikan dari segi kompleksitas ancaman dan tantangannya.

Topik tersebut dia bahas dalam diskusi Sinergi KAGAMA dan UGM, Mempersiapkan Normal Baru Pengalaman Negara Lain, yang digelar oleh Pusat Inovasi dan Kajian Akademik (PIKA) UGM, pada Minggu (14/6/2020), secara daring.

Begitu ada Covid-19, kata Hariyanto, Vietnam langsung merespon cepat pencegahan dan penanganannya.

Sempat dikatakan berlebihan oleh sejumlah pihak, tetapi nyatanya cara tersebut efektif menekan penularan.

Baca juga: Lulusan Teknik Sipil UGM Angkatan 1987 Emban Posisi Direktur HC dan Pengembangan PT WIjaya Karya

“Sejak Covid-19 mewabah, Vietnam langsung mewajibkan petugas rumah sakit dan pasien untuk melakukan tes, berhenti melakukan penerbitan visa pekerja Tiongkok termasuk WNA yang berada di area rawan Covid-19,” jelasnya.

Kemudian pada bulan Maret dan seterusnya, Vietnam sudah menutup arus WNA dan WN Vietnam, menutup sementara arus barang dari berbagai negara terutama dari Tiongkok, serta melakukan skrining kepada para pedagang di pasar tradisional.

Vietnam juga memberlakukan pembatasan ekspor masker dan alat kesehatan dan penambahan petugas medis di bandara.

“Vietnam pernah berada di bawah dinasti China selama 1000 tahun, dijajah Perancis selama 300 tahun, dan dijajah AS selama 10 tahun.”

“Sejarah masa lalu ini yang membentuk karakter masyarakat Vietnam menjadi pejuang,” jelas Hariyanto.

Baca juga: Aksi Nyata KAGAMA JABAR dalam Membantu Penanganan Wabah Corona