Demi Bergabung ke UGM, Prof. Soedomo Lepas Jabatan sebagai Bupati

3593

Baca juga: Alumnus Akuntansi UGM Emban Amanah Baru di Jajaran Direksi BNI

“Setelah perguruan tinggi itu pindah ke Yogyakarta dan resmi menjadi Universiteit Negeri Gadjah Mada dengan Prof. Dr.Sardjito sebagai presidennya (sekarang rektor), ayah Saya segera berhenti menjadi Bupati Klaten,” ucapnya.

“Pada awal 1950, bersama keluarga menyusul pindah ke Yogyakarta dan bekerja di UGM dengan pangkat lektor,” tambah Erlianto.

Usai menjadi dosen, Pak Domo bersama dengan Walikota Jakarta Raya, Sudiro, yang kala perang gerilya menjabat sebagai Residen Surakarta dianugerahi Bintang Gerilya di depan sidang DPRD Jakarta Raya.

Di kemudian hari, saat Pak Domo sudah tak aktif lagi di UGM, dia kemudian membuka praktik di rumahnya yang terletak di perempatan museum Korem, Jl, Jenderal Sudirman.

Rumah tersebut saat ini menjadi Toko Buku Gramedia. (Ez/-Th)

Baca juga: Ganjar Pranowo Sampaikan Duka Cita dan Siap Bantu Evakuasi Siswa SMPN 1 Turi, Sleman