Supaya Kamar Kos Mahasiswa Tidak Lembab dan Berjamur

15323

Baca juga: Waspada Antraks di Gunungkidul, Pakar UGM Jelaskan Cara Tangani Hewan yang Terinfeksi

Pilih Cat Tembok Anti Jamur

Bila memungkinkan, kamu bisa cat sendiri kamar kos dengan cat tembok anti jamuar atau sarankan cara ini kepada pemilik kos.

Dengan begitu tidak hanya kamar kamu yang tetap sehat, tetapi seluruh lingkungan kos bisa bebas dari kelembaban dan jamur.

Pasang Exhaust Fan

Jika jendela dan ventilasi kamar terbatas, kamu bisa usulkan pemilik kos untuk memasang exhaust fan.

Alat ini berfungsi menyerap udara dari dalam, kemudian menggantinya dengan udara yang baru.

Dengan begitu, kamar kos menjadi tidak pengap dan lebih sejuk.

Penting bagi mahasiswa kos untuk menjaga kesehatan kamar.

Jangan melulu bergantung pada pemilik kos jika merasa tidak nyaman dengan kondisi kamar.

Bila sudah mendesak lakukan perawatan sendiri minimal dengan cara seperti di atas. (Kinanthi/ed. Taufiq)

Baca juga: Upaya Alumnus UGM Sejahterakan Masyarakat Bengkulu Lewat Kopi