Masyarakat Indonesia Ingin Diet, Begini Kecenderungannya

521

Baca juga: Trik Berhemat Gunakan Dompet Digital

Untuk itu, dalam studi ini peneliti mencari tahu lebih jauh potensi penggunaan Google Trends sebagai sumber data yang mencerminkan perilaku penurunan berat badan tubuh di Indonesia.

Peneliti menjelaskan, mereka menggunakan data time series dalam kurun waktu dari tahun 2014 hingga 2018 dengan level analisis nasional.

“Selanjutnya peneliti memilih 5 dari 34 kata kunci yang termasuk penurunan berat tubuh dan memiliki RSV tertinggi,” jelasnya.

Analisis data menggunakan menu line chart dan moving average.

Kemudian dilakukan uji korelasi Pearson untuk menguji kekuatan hubungan.

Baca juga: Diet Gawai? Bisa Kok!

Dari grafik pencarian informasi dengan Google Trends, secara berurutan RSV tertinggi dimulai dari kata kunci “berat ideal”, “berat badan”, “diet”, “cara kurus” dan “fitnes”.

Sementara dari grafik Times Series dan Moving Average pencarian informasi, hubungan yang kuat ditemukan pada kata kunci “berat badan” dan “diet”.

“Pola time series yang mirip serta hubungan yang kuat menunjukkan bahwa kata kunci “berat badan” yang banyak dicari di Google dapat disimpulkan merujuk pada cara untuk menurunkan berat badan,” tulis peneliti.

Di samping itu, pencarian yang cukup sering terjadi pada kata kunci “cara kurus” dan “fitnes”.

Hal ini menunjukkan minat masyarakat terhadap pusat kebugaran untuk memperoleh berat badan yang ideal.

Baca juga: FK-KMK UGM Gelar Konser Kings of Classic untuk Bangun Rumah Singgah Penderita Kanker

Masyarakat memiliki minat yang tinggi pada upaya penurunan berat tubuh.

Bagi praktisi kesehatan, terutama ahli gizi bisa memantau tren penurunan berat tubuh menggunakan Google Trends.

Mereka bisa lebih update pengetahuan untuk materi konsultasi dan sosialisasi.

Selain itu, peneliti menyarankan agar wawasan mengenai tren dan strategi penurunan berat tubuh sesuai dengan kaidah ilmu kesehatan, dapat disebarluaskan di media sosial, supaya lebih efektif dan efisien. (Kinanthi)

Baca juga: Kisah Mencekam Dubes Kenssy Saat Bertugas di Malaysia