Mengenang Almarhum Sutopo Saat Kuliah di Kampus Kerakyatan

1521
Ia tidak hanya menyemangati diri sendiri. Tetapi juga menularkan semangatnya itu kepada orang-orang di sekelilingnya. Foto: Istimewa
Ia tidak hanya menyemangati diri sendiri. Tetapi juga menularkan semangatnya itu kepada orang-orang di sekelilingnya. Foto: Istimewa

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – Salah satu putra terbaik Kagama dari Fakultas Geografi, Dr. Sutopo Purwo Nugroho, M.Si wafat pada Minggu (07/07/2019) saat menjalani pengobatan kanker paru di Ghuangzou, Tiongkok.

Pria kelahiran Boyolali 7 Oktober 1969 itu, meninggalkan banyak kesan mendalam bagi teman seperjuangannya selama kuliah di UGM.

Dr. Andri Kurniawan, S.Si., M.Si., Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Geografi UGM, sekaligus teman satu angkatan Sutopo, memberikan kesaksiannya tentang Sutopo semasa menjadi mahasiswa.

“Pak Sutopo yang saya kenal dulu waktu kuliah bersama memang seperti yang terlihat saat ini. Beliau memang sangat ulet, rajin, dan punya komitmen yang tinggi. Jika diberi tanggung jawab, Beliau akan berupaya melaksanakan secara tuntas,” ungkapnya kepada KAGAMA.

Baca juga: Ditjen PKTrans M. Nurdin: Lulusan Geografi Tidak Bisa Tinggal di Kota Saja

Menurutnya, Sutopo tidak hanya memiliki komitmen tinggi pada pekerjaannya, tetapi juga pada perempuan.

Andri bercerita, semangat Sutopo untuk terus maju sangat luar biasa.

Ia tidak hanya menyemangati diri sendiri. Tetapi juga menularkan semangatnya itu kepada orang-orang di sekelilingnya.

Dikisahkan oleh Andri, alumnus S1 Geografi dan Ilmu Lingkungan angkatan tahun 1989 itu aktif di berbagai kegiatan ilmiah semasa kuliah.

Baca juga: Geografi dalam Era Big Data

Andri pun pernah terlibat satu tugas dengan Sutopo.

“Kebetulan saya pernah dua kali satu tim dengan Beliau. Alhamdulillah lolos ke Pimnas,” pungkas Andri.

Di samping kegiatan ilmiah, Andri mengenal Sutopo sebagai mahasiswa yang aktif di kelas maupun di luar kelas.

Wah, Beliau termasuk aktif di kelas, terutama kalau kuliah terkait hidrologi. Beliau semangat, tidak hanya di kelas tapi ketika praktek atau kuliah lapangan. Beliau juga paling semangat sampai Beliau rela ‘nyemplung’ kali,” kenangnya.

Baca juga: Pakar UGM Bicara Soal Pemindahan Ibu Kota Negara

Tidak hanya aktif dengan kegiatan akademik, Sutopo juga berkiprah di berbagai organisasi non akademik, salah satunya di Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), khususnya di Divisi Penalaran.

Selain dinobatkan lulusan terbaik di fakultasnya saat wisuda, di momen yang sama Sutopo untuk pertama kali dipertemukan dengan seorang perempuan yang di kemudian hari menjadi istrinya.

Sejauh Andri mengenalinya, Sutopo mempunyai pribadi yang ramah, suka bergurau, supel, dan banyak kawan.

Sutopo terakhir menjabat sebagai Kepala Pusat Data dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Ia dikenal sebagai orang yang aktif memberikan informasi seputar kebencanaan di Indonesia, baik melalui pertemuan langsung dengan awak media maupun di akun media sosialnya. (Kinanthi)

Baca juga: Mahasiswa Geografi UGM Sabet Juara 3 University Battle Mapping HOT