Naik 71 Peringkat, UGM Duduki Ranking 320 Universitas Terbaik di Dunia

315
UGM Naik 71 Peringkat dalam QS World University Ranking. Foto: Humas UGM
UGM Naik 71 Peringkat dalam QS World University Ranking. Foto: Humas UGM

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – Quacquarelli Symonds World University Rangking (QS-WUR) 2020 baru saja merilis hasil pemeringkatan 1620 universitas di dunia.

Hasil pemeringkatan terbaru ini menempatkan Universitas Gadjah Mada (UGM) pada peringkat 320 universitas terbaik di dunia.

Lonjakan cukup drastis dialami UGM mengingat sebelumnya, UGM menempati posisi ke-391.

“Upaya-upaya perbaikan proses yang dilakukan UGM terbukti mampu meningkatkan posisi UGM naik 71 peringkat dari tahun sebelumnya,” tutur Rektor UGM, Prof. Ir. Panut Mulyono, M.Eng., D.Eng., Rabu (19/6/2019).

Usaha yang dilakukan UGM untuk meraih posisi saat ini diantaranya seperti perbaikan semua sistem yang ada.

Mulai dari sistem pengajaran, penelitian hingga pengabdian.

Menurut Panut, dengan adanya peningkatan sistem pengajaran akan menghasilkan lulusan yang baik dan mampu bekerja dengan optimal.

Pun dengan perbaikan penelitian, harapannya dengan adanya penelitian yang berkualitas maka akan ada produk yang dapat dihilirkan dan mampu menjadi solusi permasalahan masyarakat.