Gelar Dialog Lintas Agama, Indonesia dan Rusia Tekankan Toleransi dan Keharmonisan

186
Dialog Lintas Agama dan Lintas Media Indonesia-Rusia di Moskow, 14 September 2018.(Foto: KBRI Moskow)
Dialog Lintas Agama dan Lintas Media Indonesia-Rusia di Moskow, 14 September 2018.(Foto: KBRI Moskow)

KAGAMA.CO, MOSKOW-Indonesia dan Rusia merupakan dua negara besar yang multi-etnik, multi-budaya dan multi-agama. Keanekaragaman merupakan kekayaan yang harus dilestarikan sebagai akar kekuatan dan pemersatu bangsa.

Peran negara, masyarakat dan media sangat penting dalam menciptakan toleransi untuk kerukunan dan keharmonisan, serta perdamaian dunia, termasuk mengatasi berbagai tantangan global.

Direktur Jendera Informasi dan Diplomasi Publik Kementerian Luar Negeri, Cecep Herawan memimpin Delegasi Indonesia pada Dialog Lintas Agama dan Lintas Media Indonesia-Rusia di Moskow, 14 September 2018.(Foto: KBRI Moskow)
Direktur Jendera Informasi dan Diplomasi Publik Kementerian Luar Negeri, Cecep Herawan memimpin Delegasi Indonesia pada Dialog Lintas Agama dan Lintas Media Indonesia-Rusia di Moskow, 14 September 2018.(Foto: KBRI Moskow)

Hal tersebut mengemuka dalam Dialog Kedua Lintas Agama dan Lintas Media antara Indonesia dan Rusia yang berlangsung di Civic Chamber of the Russian Federation, Moskow pada Jumat (14/09/2018). Tema yang diusung dalam dialog tersebut adalah Forging a Resilient State and Civil Society towards Religious Harmony.

Dialog dihadiri oleh para pejabat pemerintah, tokoh agama dan masyarakat, akademisi, perwakilan media, serta pemerhati kehidupan sosial masyarakat kedua negara.