Fakultas Biologi Kenalkan Labu Susu di Desa Madurejo, Prambanan

425

Labu susu ini juga baik digunakan sebagai makanan pendamping ASI untuk bayi, produk olahan seperti kue atau pudding dan dapat dijadikan obat herbal antidiabetes.

Dalam rangka pengabdian kepada masyarakat, dua dosen dari Fakultas Biologi UGM memberikan penyuluhan sekaligus berbagi inspirasi tentang budidaya labu susu pada Kelompok Tani Dusun Kebondalem, Desa Madurejo. Kedua dosen Fakultas Biologi tersebut yaitu Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc. yang juga menjabat sebagai Dekan Fakultas Biologi dan Dr. Purnomo M. S. (Dosen Sistematika Tumbuhan).

Mempunyai Nilai Ekonomi Tinggi

Kegiatan sosialisasi dan penyuluhan budidaya Labu Susu yang dilakukan pada hari Sabtu (26/05/2018) di Desa Madurejo ini merupakan salah satu upaya untuk memecahkan permasalahan pangan dan suatu terobosan baru untuk menghasilkan komoditas pertanian dan produk olahan hasil panen yang bisa dijadikan sebagai ikon unggulan desa.

Dalam kesempatan ini pula, Dr. Budi Setiadi Daryono, M.Agr.Sc. sebagai ketua Tim Hibah Pengabdian Kepada Masyarakat berbasis Penerapaan Teknologi Tepat Guna memaparkan hasil kerjanya di Kecamatan Prambanan, pentingnya “One Village One Product” sekaligus hasil risetnya tentang pemuliaan tanaman Labu Susu ini menggunakan teknologi kastrasi polinasi.