Komitmen 27 Kepala Daerah Bangun Kota dengan Perencanaan dan Penganggaran Transparan

207

Kedua, berkolaborasi  dengan  pemerintah  pusat,  provinsi,  kabupaten/kota,  dan  seluruh  masyarakat dalam rangka menyelenggarakan pembangunan perkotaan dan kewilayahan yang inovatif, kreatif dan terpadu, sesuai dengan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW).

Ketiga, secara pro-aktif dan inovatif, menyediakan perumahan layak dan terjangkau serta meningkatkan kualitas dan mencegah permukiman kumuh, melalui penyediaan infrastruktur dasar permukiman, antara lain layanan air minum aman, sanitasi layak, akses pada ruang publik serta akses yang menghubungkan masyarakat pada fasilitas publik maupun fasilitas lainnya untuk melaksanakan kegiatanproduktif.

Keempat, secara  pro-aktif  dan  inovatif,  bersama  dengan  seluruh  warga  kota melaksanakan  peraturan bangunan gedung yang tertib dan andal, serta semua peraturan untuk perwujudan permukiman layak,  melalui  perkuatan  kapasitas  unit  pengelola  layanan  permukiman  untuk  pembangunan perkotaan berkelanjutan.

Kelima, penyataan akan memimpin segenap upaya penanggulangan kemiskinan dalam rangka pemerataan pembangunan  melalui  pembangunan  perkotaan  berkelanjutan  yang  produktif  dan  tanggap terhadap perkembangan kota, berdasarkan karakteristik, potensi wilayah, dan pelestarian budaya lokal.

Sebanyak 27 Kepala Daerah menandatangani  pernyataan komitmen pembangunan perkotaan berkelanjutan antara Pemerintah Pusat dengan 27 kepala daerah di Indonesia [Foto ISTIMEWA]
Sebanyak 27 Kepala Daerah menandatangani pernyataan komitmen pembangunan perkotaan berkelanjutan antara Pemerintah Pusat dengan 27 kepala daerah di Indonesia [Foto ISTIMEWA]
27 Kabupaten/Kota Menyatakan Siap Menata Kota

Ke-27 daerah tersebut terdiri dari 24 Kota dan 3 Kabupaten, yakni Kota Surabaya, Balikpapan, Bogor, Pekanbaru, Tanjung Pinang, Padang, Medan, Malang, Palu, Kupang, Jayapura, Banjarmasin, Ternate, Banda Aceh, Yogyakarta, Palembang, Semarang, Pekalongan, Palangkaraya, Manado, Kendari, Tarakan, Ambon dan Sorong, Kabupaten Nunukan, Sumbawa Barat, dan Sumbawa.