UGM Wisuda 1.795 Sarjana dan Diploma, 8 Wisudawan WNA Malaysia

516

BULAKSUMUR, KAGAMA – Universitas Gadjah Mada (UGM) mewisuda sebanyak 1.795 wisudawan program studi Diploma 3, Diploma 4, dan Sarjana (S-1), Kamis (16/2/2017) mulai pukul 08:00 WIB di Grha Sabha Pramana (GSP) UGM Bulaksumur, Sleman, Yogyakarta. Di antara wisudawan terdapat warga negara asing (WNA) sebanyak delapan orang yang kesemuanya berasal dari Malaysia.

Dari pantauan kagama.co, Kamis (16/2/2017) pagi di lokasi wisuda, suasana Grha Sabha Pramana terlihat meriah namun hikmat menjelang dan selama pelaksanaan wisuda. Sebagian besar wisudawan didampingi kedua orangtuanya tampak bersuka cita mengikuti Wisuda Sarjana dan Diploma Periode II Tahun Akademik 2016/2017. Dharma Wanita Persatuan UGM pun turut berpartisipasi. Di luar gedung GSP beberapa jasa foto wisudawan membuka lapak. Beberapa penjaja karangan bunga juga antusias menawarkan bunga.

Salah seorang wisudawan, Indah Kumalasari (22), alumnus S-1 Departemen Ilmu Hubungan Internasional FISIPOL UGM angkatan 2013. Indah adalah wisudawan tercepat dengan masa studi 3 tahun 2 bulan 10 hari. Indah yang berasal dari  Pati, Jawa Tengah memilih kuliah di UGM karena UGM merupakan salah satu universitas terbaik di Indonesia. UGM juga memiliki tenaga pengajar dan staf yang sangat kompeten di bidangnya.

“Saya juga suka lingkungan belajar di UGM,” ucapnya senang.

Bungsu dari empat bersaudara yang bercita-cita menjadi peneliti ini berencana akan melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi (S-2) di Departemen Ilmu Hubungan Internasional FISIPOL UGM. (rts)