UGM Terima Anugerah Academic Leader Award Kemristekdikti 2019 Terbanyak

242

Baca juga: Cara Sederhana Agar Hasil Panen Kayu Berkualitas

Anugerah ini menambah semangat bagi sivitas akademika UGM dalam bekerja dan berkarya dalam memajukan UGM dan bangsa.

Pihaknya berharap manfaat dan kontribusi UGM bagi kemajuan dan kemakmuran bangsa Indonesia dan dunia agar lebih meningkat.

Ghufron menambahkan, UGM paling banyak menerima Anugerah Academic Leader Award, yakni sebanyak empat dosen dibandingkan dari perguruan tinggi lain yang rata-rata sekitar satu atau dosen penerima.

Menurutnya, pencapaian UGM luar biasa dan semoga bisa menjadi contoh dosen-dosen di Indonesia.

“Termasuk juga dosen dengan tugas tambahan sebagai pimpinan perguruan tinggi,” ujarnya kepada KAGAMA.

Acara penghargaan tersebut juga dihadiri oleg Direktur Karier dan Kompetensi SDM Iptek dan Dikti, Bunyamin Maftuh, para rektor, dosen, akademisi dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. (Taufiq Hakim)

Baca juga: Ide Berdirinya Fakultas Perhubungan dan Pengangkutan di UGM Tempo Dulu