Seluk Beluk Jurusan PSdK UGM

5761

Baca juga: Tak Hanya Diplomat, Berikut Prospek Kerja Ilmu Hubungan Internasional UGM

Community development menjadi tanggung jawab PSdK hingga saat ini.

“Seiring dengan perkembangannya menjadi asesor untuk penilaian community develpment, banyak perusahaan yang semakin tahu dan berkonsultasi kepada kami,” kata Djuni.

Hal-hal yang biasa dikonsultasikan terkait standar community development, bagaimana melakukan CSR, dan sebagainya.

Dari hasil konsultasi ini perusahaan memiliki keinginan bekerja sama dalam bidang penelitian, untuk menjadi bahan rujukan bagi program CSR perusahaan.

Salah satu wujudnya adalah social mapping, yang berperan sebagai landasan untuk membuat rancangan program.

Baca juga: Hobi Membaca? Anda Cocok Belajar di Tiga Fakultas Ini

Setelah program diimplementasikan, baru dilakukan monitoring evaluasi program.

Dari sini PSdK menilai apakah program dari perusahaan tersebut cocok dan berdampak positif untuk masyarakat.

Perusahaan dalam melaksanakan program harus melibatkan kelompok rentan seperti orang-orang tidak mampu.

Harapannya, program CSR mampu meningkatkan perekonomian masyarakat dan kemandirian.

“Beberapa program CSR tidak semuanya memiliki usia yang lama, sehingga perusahaan perlu mempunyai strategi yang bisa eksis. Mereka yang dilepas setelah dididik, harapannya bisa mandiri dan mendidik yang lain,” ungkap pria kelahiran 19 Juni 1965 itu.

Baca juga: Tempat Jajan dan Nongkrong Mahasiswa UGM

Namun, melihat perkembangan dari social mapping hingga monitoring evaluasi, perusahaan tidak bisa mengimplementasikan apa yang sudah dikonsultasikan bersama PSdK.

Akhirnya beberapa perusahaan meminta lulusan PSdK untuk mendampingi mereka, sehingga program perusahaan tersebut bisa berjalan sesuai dengan yang dikehendaki.

Hal ini tentu memberikan kemudahan tersendiri bagi PSdK untuk peluang karier lulusannya.

Sebagian besar alumni kini banyak diterima di instansi pemerintah dan perusahaan.

Sampai saat ini, sudah ada ratusan lulusan PSdK yang diterima sebagai Community Development Offier (CDO) di berbagai perusahaan.

Baca juga: KBRI Den Haag Gelar Pementasan Wayang Kulit