Prospek Kerja Lulusan Fisika Tak Melulu Seperti Albert Einstein

2503
Prospek kerja lulusan Fisika tidak melulu menjadi guru, atau menjadi ilmuwan seperti Albert Einstein. Foto: Istimewa
Prospek kerja lulusan Fisika tidak melulu menjadi guru, atau menjadi ilmuwan seperti Albert Einstein. Foto: Istimewa

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – Mendengar kata Fisika, bayangan pertama yang muncul di benak seringnya adalah ahli Fisika kenamaan asal Jerman, Albert Einstein.

Einstein merupakan salah satu Fisikawan yang terkenal dengan Teori Relativitas.

Fisika sendiri merupakan ilmu dasar selain matematika yang dibutuhkan untuk menguasai ilmu dasar lain.

Di UGM, Program Studi Fisika menjadi bagian dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA).

Prodi ini dibuka pada 1955 hanya dengan beberapa pengajar dan beberapa mahasiswa.

Prodi ini berkembang dengan pesat sehingga dibangunlah laboratorium Fisika Dasar, Laboratorium Fisika Atom dan Inti, Laboratorium Fisika Zat Padat, Laboratorium Elektronika dan Instrumentasi, serta Laboratorium Getaran dan Gelombang.

Semua laboratorium tersebut kemudian berkembang menjadi Laboratorium Geofisika.

Baca juga: Pengalaman Prof. Endang S. Rahayu di Jepang yang Berujung Pertemanan Tak Berkesudahan

Tak hanya itu, Prodi Fisika UGM juga memiliki bengkel sebagai sarana penunjang, seperti Bengkel Mekanik, Bengkel Gelas, Bengkel Fotografi, dan Bengkep Reparasi dan Perawatan instrumentasi.

Pada 1985, Prodi Fisika menyelenggarakan tiga program studi, yaitu Prodi Fisika, Prodi Elektronika dan Instrumentasi, serta Prodi Geofisika.

Namun demikian, pada 2010, Prodi Elektronika dan Instrumentasi berpindah dari Prodi Fisika ke Prodi Ilmu Komputer dan Elektronika.

Prospek kerja lulusan Fisika tidak melulu menjadi guru, atau menjadi ilmuwan seperti Albert Einstein.

Berikut beberapa prospek kerja lulusan Fisika yang bisa kamu pertimbangkan.

Baca juga: SARBER KAGAMA Balikpapan yang Hasilkan Ide Cemerlang dan Bikin Suasana Makin Gayeng