Nusakambangan adalah Ibu Kota Makhluk Halus di Tanah Jawa

11261

Baca juga: Makanan yang Baik Dikonsumsi agar Jantung Tetap Sehat di Masa Pandemi

Penguasa Nusa Barambang adalah Bethari Durga yang bergelar Sang Hyang Pramoni.

Bethari Durga mendiami istana Watu Masigid. Sebuah istana yang gemerlap karena dibangun dengan bahan serba emas.

“Beberapa literatur kesusasteraan menamakan dia Bethari Durga Umayi,” ujar Purwadi kepada Kagama.

“Sementara Keraton Surakarta Hadiningrat memberi sebutan Sang Hyang Bathari Kalayuwati,” jelas alumnus Fakultas Filsafat dan Fakultas Ilmu Budaya UGM tersebut.

Purwadi berkisah, Nusa Barambang kala itu juga menjadi ibu kota buat makhluk halus yang tersebar di seluruh tanah Jawa.

Baca juga: Jebolan Magister Manajemen UGM Ini Bilang, Tidak Ada Perusahaan yang Selalu Siap Respons Pandemi

Penguasa alam lelembut di tiap-tiap kabupaten mesti tunduk pada perintah Sang Hyang Pramoni Durga.

Mereka yang tunduk di antaranya adalah: Jin Balabatu di Blambangan Banyuwangi, Buta Locaya si penguasa Kediri, Sidagori di Pacitan, dan Klenthing Mungil yang mendiami Magetan.

Ada juga Jin Abur-abur yang tinggal di Madiun, Kala Jangga di Malang, serta Pilang Putih di Cepu Blora.

“Semua pemuka makhluk halus tiap tahun sowan ke Nusa Kambangan untuk caos glondhong pengareng-areng, peni peni raja peni, guru bakal guru dadi,” tutur Purwadi.

Selain para pemuka makhluk halus, Keraton Surakarta setiap tahun menyelenggarakan upacara wilujengan negera Maesa Lawung di Alas Krendha Wahana.

Baca juga: Sponsor Utama Kesultanan Demak Bintoro adalah Pria dari Samudra Pasai