Mencicipi Hidangan Syukuran Panen Padi di Pasar Kangen

799
Seiring berjalannya waktu, tradisi menghidangkan sego wiwit semakin langka. Foto: Kinanthi
Seiring berjalannya waktu, tradisi menghidangkan sego wiwit semakin langka. Foto: Kinanthi

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – Sajian kuliner yang ngangeni di Pasar Kangen selalu mengguggah selera dan membuat para penikmatnya bernostalgia.

Hampir setiap stan kuliner di Pasar Kangen Jogja 2019 ramai oleh pembeli.

Kangen Sego Wiwit ‘Mberkahi’ di hari pertamanya didatangi pembeli secara bergantian.

Ada yang memesan untuk dibawa pulang dan ada yang makan di tempat.

Penjualnya adalah sepasang suami istri dan anaknya yang tinggal di Yogyakarta.

Kala itu, Hadi dan anaknya, sibuk melayani pembeli, sedangkan Ayi, istri Hadi fokus menyiapkan bahan makanan.

Baca juga: Pasar Kangen Jogja 2019 Angkat Tema Ketahanan Pangan dan Kemandirian

Hadi kemudian becerita soal eksistensi sego wiwit di masa lalu.

“Sego wiwit merupakan hidangan utama saat perayaan panen padi oleh para petani,” ungkapnya.

Sego wiwit merupakan nasi gurih yang disajikan dengan suwiran ayam ingkung, gereh ikan asin, dan telur rebus yang telah dimasak dengan kecap. Foto: Kinanthi
Sego wiwit merupakan nasi gurih yang disajikan dengan suwiran ayam ingkung, gereh ikan asin, dan telur rebus yang telah dimasak dengan kecap. Foto: Kinanthi

Semakin Langka

Namun, seiring berjalannya waktu, tradisi menghidangkan sego wiwit semakin langka.

Dikisahkan oleh Hadi, saat ini jarang ada petani yang menjadikan sego wiwit sebagai hidangan utama di perayaan panen padi.

Bahkan, perayaan pasca panen padi tersebut juga sudah tidak dibudayakan.

Meskipun demikian, orang-orang di luar kalangan petani menyukai sego wiwit.

Terlihat Kangen Sego Wiwit ‘Mberkahi’ ini disambangi oleh wisatawan dai luar kota, khususnya anak-anak muda dan orang tua.

Dikatakan oleh Hadi, biasanya sego wiwit juga laris di kalangan anak-anak kecil.

Senada yang diceritakan oleh Hadi, Ayi mengatakan lima tahun terakhir sego wiwit laris di pasaran, termasuk ketika event Pasar Kangen tiba.

Baca juga: Kegiatan Bermanfaat Sekaligus Menghibur untuk Mengisi Libur Semester