Melukis Kenangan Masa Kecil di Bukit Teletubbies Gunungkidul

1378

Baca juga: Pandemi Covid-19 Tumbangkan Ekonomi Sekaligus Kuatkan Gotong Royong

Namun, bukannya akan menyenangkan bila kenangan masa kecil tentang Teletubbies itu bisa kembali kamu tuliskan?

Apalagi, kamu bisa merasakannya langsung tanpa harus jauh-jauh pergi ke asal Teletubbies dibuat, Inggris.

Sebab, ada Bukit Teletubbies yang bisa kamu kunjungi di Jogja. Tepatnya di kawasan perbukitan Gunung Bagus, Desa Giring, Kecamatan Paliyan, Kabupaten Gunungkidul.

Sebagai informasi, bukit ini sebetulnya bukan tempat wisata umum. Namun, hutan produksi milik Dinas Kehutanan Provinsi DIY.

Untuk bisa sampai ke sana, kamu hanya butuh waktu sekira 1 setengah jam dari pusat Kota Jogja.

Baca juga: Alumnus Farmasi UGM Angkatan 1983 Resmi Nakhodai Badan Standardisasi Nasional

Kendaraan darat pun cukup buat mengantar kamu menempuh perjalanan sekitar 51,9 km.

Dengan berbekal google maps, kamu bisa mengambil rute terdekat. Yakni melewati Jalan Wonosari, Jalan Kyai Legi, Jalan Ki Ageng Giring, dan Jalan Wonosari Paliyan.

Kemudian, ketika menemukan perempatan Taman Ki Ageng Giring, ambil kiri untuk bisa sampai di lokasi dalam beberapa km lagi.

Hal yang membuat bukit ini berbeda dibanding bukit Teletubbies yang asli adalah ladang tanaman jagung yang terhampar di kiri kanan jalan.

Jagung-jagung yang ditanam secara berjejeran itulah yang membuat bukit seperti doom berwarna hijau.

Baca juga: Bupati Willem Wandik Jabarkan Masalah yang Harus Dibereskan Puncak Sebelum Masuk New Normal