Luthfi Ingin Ukesma Bermanfaat bagi Dunia Kerja Mahasiswa di Masa Depan

851

Baca juga: Alami Gangguan Psikologis Selama Pandemi Bisa Hubungi 119 Ext 8, Begini Cara Kerjanya

“Jadi harapannya, anggota Ukesma itu punya skill yang bisa dibilang profesional, baik dalam hal sosio-medis hingga softskill manajerial.”

“Lalu punya kemampuan untuk diterapkan dalam kehidupan di kampus maupun di masyarakat,” ujarnya.

Di masa pandemi Covid-19 ini, Ukesma banyak merotasi program kegiatan. Jika sebelumnya dilaksanakan secara offline, sekarang harus dilaksanakan secara online.

Kegiatan online tersebut, di antaranya seminar berbasis online, seperti seminar tentang donor darah dan seminar tentang body shaming.

Sebagai organisasi yang bergerak secara sosial di bidang kesehatan, kata Luthfi, peran Ukesma benar-benar dibutuhkan di masa pandemi Covid-19 ini.

Luthfi menuturkan, Ukesma saat ini sedang membuka donasi bantuan untuk kebutuhan masyarakat di situasi pandemi, bekerja sama dengan Aksi Tanggap Cepat (ATC).

Di samping itu, Ukesma juga menggelar lomba membuat video atau upload foto kegiatan di rumah selama pandemi yang diunggah ke instagram.

Baca juga: Psikolog Alumnus UGM Paparkan Cara Memberikan Pertolongan Psikologis Awal untuk Masyarakat di Masa Krisis

“Semua itu dalam rangka lustrum Ukesma ke-7 tahun ini. Kalau berkenan masih bisa ikut, semua link pendaftaran ada di IG Ukesma,” jelasnya.

Sekian lama berkarya di Ukesma, menumbuhkan rasa percaya diri semua anggota menjadi satu hal yang menantang bagi Luthfi.

Keraguan itu dirasakan, manakala ketika sedang menangani sebuah kasus dan di saat yang sama mereka belum memahami lebih dalam salah satu ilmu tertentu di bidang P3K.

“Selain itu sih, kami juga kadang masih kurang percaya diri kalau ingin terjun ke dalam posko-posko kebencanaan.”

“Kami juga masih perlu untuk menambah wawasan terkait P3K yang lebik baik,” ujar Luthfi.

Terlepas dari bagaimana sulitnya memimpin organisasi, Luthfi merasa bersyukur bisa menjadi bagian dari keluarga Ukesma.

Ada segudang pengalaman berharga dan unik yang tak bisa dilupakannya. Seperti ketika dia menjadi panitia penerimaan anggota baru.

Baca juga: KAGAMA Rejang Lebong Sumbangkan Bantuan untuk Masyarakat Terimbas Covid-19