Komitmen Fakultas Pertanian UGM Wujudkan Kemandirian Pangan Masyarakat di Masa Pandemi

404
Lewat program pengabdian kepada masyarakat, Fakultas Pertanian UGM memfasilitasi berbagai kegiatan yang menunjang peningkatan wawasan dan pengetahuan masyarakat. Foto: Fakultas Pertanian UGM
Lewat program pengabdian kepada masyarakat, Fakultas Pertanian UGM memfasilitasi berbagai kegiatan yang menunjang peningkatan wawasan dan pengetahuan masyarakat. Foto: Fakultas Pertanian UGM

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – Pandemi Covid-19 merupakan bencana yang berbeda dari bencana lainnya.

Hal ini ditandai dengan sebagian besar pola hidup masyarakat yang berubah. Mulai dari kontak fisik, sosial, ekonomi, hingga ritual keagamaan.

Wabah ini membutuhkan penanganan khusus yang melibatkan dua aspek secara bersamaan.

Dua aspek kunci penanganan yaitu sebab dan akibat. Ketika sebab tidak bisa diatasi, maka akan menyebabkan adanya akibat yang terus terjadi.

Demikian disampaikan koordinator kegiatan masyarakat Fakultas Pertanian UGM, Dr. Ir. Sri Nuryani H. Utami, M.P, M.Sc, kepada Kagama belum lama ini.

Menurut Nuryani, aspek akibat yang dibiarkan lama-kelamaan akan menjadi sebab, yang kemudian menjalar ke berbagai aspek lain. Karena kondisi ini, kita jadi tak bisa memastikan kapan berakhirnya pandemi ini.

Lewat program pengabdian kepada masyarakat, Fakultas Pertanian UGM memfasilitasi berbagai kegiatan yang menunjang peningkatan wawasan dan pengetahuan masyarakat. Foto: Fakultas Pertanian UGM
Lewat program pengabdian kepada masyarakat, Fakultas Pertanian UGM memfasilitasi berbagai kegiatan yang menunjang peningkatan wawasan dan pengetahuan masyarakat. Foto: Fakultas Pertanian UGM

Baca juga: Ketua KAGAMA Malang Ingin Alumni Lintas Generasi Semakin Guyub

“Saat ini, pola baru diharapkan bisa menjadi solusi. Menyelamatkan hidup (life) dan menyelamatkan kehidupan (livelihood) menjadi kewajiban bersama.”

“Covid-19 telah memberikan dampak kepada warga perkotaan dan kelompok kurang beruntung,” jelas Wakil Dekan Bidang Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat Fakultas Pertanian UGM ini.

Demi menyelematkan penghidupan, kata Nuryani, mereka harus diberikan bantuan dalam bentuk dukungan fasilitas, berupa sumber-sumber ilmu pengetahun dan teknologi yang tersedia di kampus.

Lewat program pengabdian kepada masyarakat, Fakultas Pertanian UGM memfasilitasi berbagai kegiatan yang menunjang peningkatan wawasan dan pengetahuan masyarakat.

Fasilitasi program diberikan dalam bentuk fisik maupun pendampingan teknologi. Ada pun beberapa kegiatan yang sudah dilaksanakan antara lain pendampingan teknologi.

Baca juga: Sinergitas Anggota KAGAMA Rokan Hilir Lahirkan Upaya demi Majukan Ekonomi Masyarakat