Kiat Mengurangi Kantuk Saat Puasa

278
Supaya puasa dan aktivitas tetap lancar di bulan ramadhan, lakukan beberapa cara sederhana ini agar tidak mudah mengantuk. Foto: Hellosehat.com
Supaya puasa dan aktivitas tetap lancar di bulan ramadhan, lakukan beberapa cara sederhana ini agar tidak mudah mengantuk. Foto: Hellosehat.com

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – Saat bulan puasa, siklus tidur Anda berubah dari biasanya.

Hal ini terjadi karena Anda punya kewajiban bangun lebih pagi untuk sahur.

Artinya, waktu tidur Anda akan berkurang selama 40 menit, sehingga hal ini bisa menyebabkan anda mengantuk di siang harinya.

Sebuah studi dari Journal of Sleep Research mengatakan bahwa hal ini akan mengurangi durasi tidur pulas.

Tidak heran setelah sahur Anda akan mengantuk berkepanjangan.

Selain itu, selama puasa tubuh Anda kehilangan asupan, sehingga membuat Anda lemas dan cepat mengantuk.

Puasa dan efek mengantuk yang ditimbulkan, tidak seharusnya menghalangi Anda untuk beraktivitas.

Menurut salah seorang pimpinan di London Sleep Centre Dubai, kita harus selalu cukup tidur dalam segala kondisi.

Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi mood yang pasang surut, menimbulkan rasa cemas, dan meningkatkan nafsu makan, sehingga berisiko mengganggu puasa Anda.

Supaya puasa dan aktivitas tetap lancar di bulan ramadhan, lakukan beberapa cara sederhana ini agar tidak mudah mengantuk.