Ketika Misuh Diucapkan Lelaki dan Perempuan Jawa Timur

7234
Misuh atau ucapan kata-kata tabu, ternyata memiliki karakter yang berbeda ketika dituturkan oleh lelaki dan perempuan di Jawa Timur. Foto: feed.ic
Misuh atau ucapan kata-kata tabu, ternyata memiliki karakter yang berbeda ketika dituturkan oleh lelaki dan perempuan di Jawa Timur. Foto: feed.ic

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – Indonesia kondang disebut sebagai salah satu negara yang sangat majemuk.

Sebab, Indonesia memiliki keragaman budaya yang mencirikan suatu daerah mulai Sabang sampai Merauke.

Nah, salah satu produk budaya adalah bahasa.

Badan Pengembangan Bahasa dan Perbukuan RI menyatakan ada 718 bahasa daerah yang ada di tanah air.

Baca juga: Alasan-Alasan di Balik Kasus Perceraian

Khusus untuk Bahasa Jawa, BPS mengklaim ada 98 juta penutur pada 2011.

Itu artinya, lebih dari 42 persen dari total populasi Indonesia mampu berdialog dengan Bahasa Jawa.

Dalam penggunaan sehari-hari, Bahasa Jawa tidak lepas dari variasi dialek yang timbul karena berbagai faktor.

Seperti dialek Suroboyoan yang cukup banyak digunakan di Jawa Timur.

Ada kata-kata yang dianggap tidak biasa atau tabu dalam dialek Suroboyoan.

Baca juga: Respons Presiden Joko Widodo Setelah Mendapat Anugerah Asian of The Year 2019