Kemenperin Dorong Wirausaha Industri di Lingkungan Ponpes

239

Gati pun menjelaskan, program Santri Berkreasi akan dijalankan melalui dua jenis kegiatan, yaitu Lifeskill Program dan Pesantren Animation Center (PAC).

Lifeskill Program merupakan kegiatan pelatihan dan pendampingan dalam pengembangan potensi kreatif para santri maupun alumni yang terpilih dari beberapa Ponpes untuk menjadi seorang profesional di bidang seni visual, animasi dan multimedia sesuai standar industri saat ini.

Program-program penumbuhan wirausaha industri baru tersebut, berdasarkan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) tahun 2015-2019, di mana Kemenperin memiliki target penciptaan 5000 wirausaha baru pada tahun 2017 dan sebanyak 20 ribu wirausaha baru di akhir 2019.

Selain itu, dalam upaya menghadapi era ekonomi digital dan Industry 4.0 yang membutuhkan SDM kompeten dan mampu menggunakan teknologi baru yang diterapkan oleh industri saat ini.

 

Sumber : Kementerian Perindustrian