KAGAMA Lampung Gelar Bakti Sosial Bagi Masyarakat Pringsewu

238
KAGAMA Lampung menyumbangkan seribuan bibit pohon melinjo dan glodogan untuk menghijaukan Pringsewu. Foto : KAGAMA Lampung
KAGAMA Lampung menyumbangkan seribuan bibit pohon melinjo dan glodogan untuk menghijaukan Pringsewu. Foto : KAGAMA Lampung

KAGAMA.CO, LAMPUNG – Pengurus dan anggota KAGAMA Lampung mengadakan kegiatan bakti sosial masyarakat yang digelar di Lapangan Pekon Gemah Ripah, Kecamatan Pagelaran, Pringsewu, Minggu (25/3/2018).

Dalam acara yang bertema “Bakti Sosial Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada Dalam Rangka Hari Ulang Tahun Kabupaten Pringsewu ke-9” ini, KAGAMA Lampung mengadakan serangkaian kegiatan dari pukul 07.00 pagi hingga pukul 13.00 siang.

Acara diawali dengan senam lansia, ilanjutkan senam aerobik, pemberian makanan tambahan bagi balita, pengobatan gratis bagi masyarakat, pemeriksaan dan penyuluhan kesehatan gigi , pengobatan gratis hewan, donor darah, hingga penghijauan.

Ketua Pengurus Daerah KAGAMA Provinsi Lampung dr.Soeradi Soedjarwo dalam sambutan di depan ratusan masyarakat mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk darma bakti anggota KAGAMA Lampung kepada masyarakat Lampung, khususnya Pringsewu.

“Pengobatan untuk masyarakat yang diberikan pemeriksaan penyakit anak, penyakit dalam, penyakit kandungan, pemeriksaan gigi , donor darah serta pengobatan hewan ternak dan hewan peliharaan, periksa kebuntingan, kawin suntik dan vaksinasi,” tuturnya.

“KAGAMA Lampung terus memupuk rasa solidaritas kekeluargaan yang kuat, dan mempunyai kegiatan yang diharapkan dapat bermanfaat bagi seluruh anggotanya maupun almamater.”

“Hendaknya KAGAMA Lampung semakin aktif dalam menyumbangkan darmabakti bagi kemajuan masyarakat di Provinsi Lampung,” ujar dr. Soeradi yang menjadi Ketua Pengda KAGAMA Lampung masa bakti 2013-2018 itu.

Pengobatan gratis kepada masyarakat menjadi salah satu kegiatan sosial yang dilakukan KAGAMA Lampung. Foto : KAGAMA Lampung
Pengobatan gratis kepada masyarakat menjadi salah satu kegiatan sosial yang dilakukan KAGAMA Lampung. Foto : KAGAMA Lampung

Usai pembukaan secara seremonial acara dilanjutkan dengan penanaman pohon melinjo dan glodogan, KAGAMA Lampung menyumbangkan seribuan bibit pohon melinjo dan glodogan untuk menghijaukan Pringsewu.