Jogja di Mata Mahasiswa Asal Belarusia

257
Saya suka makan dan juga mencoba rasa-rasa baru. Foto: Taufiq/KAGAMA
Saya suka makan dan juga mencoba rasa-rasa baru. Foto: Taufiq/KAGAMA

KAGAMA.CO, YOGYAKARTA – Yogyakarta sebagai kota pelajar tidak hanya disinggahi oleh mereka yang datang dari berbagai daerah di Indonesia, tetapi juga luar negeri.

Salah satunya adalah Aliona Ramaneika, mahasiswa asal Belarusia yang ditemui KAGAMA pada Jumat (10/5/2019) mengaku tertarik datang ke Indonesia karena ingin mencoba suasana dan budaya baru.

Di Jogja, Aliona memilih Universitas Atmajaya sebagai tempat ia bernaung untuk menimba ilmu.

Namun, selama di Indonesia, Aliona tidak sekadar belajar di dalam kelas.

Di setiap akhir pekan ia dan beberapa rekannya menyempatkan diri untuk mengunjungi banyak objek wisata.

Perempuan yang mengaku sangat suka kulineran tersebut juga pernah mengunjungi Bali dan Jawa Timur untuk berwisata.

“Di Bali dan beberapa tempat, saya berkeliling menggunakan motor, saya juga sangat senang naik motor di sini,” ujar mahasiswa yang mengikuti program beasiswa Darmasiswa ini.

Khusus di Jogja, Kotagede menjadi salah satu destinasi yang paling berkesan baginya.

Selain wisata, Aliona juga rajin mencoba banyak makanan khas setiap pergi ke suatu tempat yang baru.

Di Jogja ia mengaku sangat menggemari bakpia, soto, dan gado-gado.

“Saya suka makan dan juga mencoba rasa-rasa baru.”

“Setiap singgah di suatu tempat, saya tidak melewatkan untuk menikmati sajian khasnya.”

“Kalau di sini saya suka gado-gado, soto, dan tentu sambal ya,” ujarnya.

Ketika ditanya mengenai oleh-oleh apa yang akan dia bawa ketika kembali ke Belarusia, ia memilih hasil kerajinan perak dari Kotagede untuk dibawa sebagai cenderamata dari Indonesia. (Thovan)