Hal yang Seharusnya Dilakukan Relawan Covid-19 dalam Menyampaikan Informasi kepada Publik

306

Baca juga: Apoteker Alumnus UGM Jelaskan Cara Bikin Hand Sanitizer dengan Takaran Tepat

“Apa sih yang dilakukan relawan terkait media? Relawan Satgas Covid-19 UGM, tidak akan dituntut mencari sendiri medianya. Tetapi, kami buat media sendiri hasil kerja sama semua bidang keilmuan di UGM,” ujarnya.

Namun, jika relawan mengidentifikasi media yang mungkin cocok, bisa dikirimkan ke media Relawan Satgas Covid-19 untuk dicek validitasnya sebelum disampaikan.

Bagas menjelaskan tahapan Tim Satgas Covid-19 UGM dalam menyampaikan informasi melalui media.

Pertama menentukan topik, relawan akan melakukan observasi ke masyarakat terkait respon mereka terhadap Covid-19.

“Misalnya ada jenazah yang sebelumnya terjangkit Covid-19 yang ditolak warga. Di sini kami melakukan edukasi penanganan yang benar.”

Baca juga: Guru Besar Fakultas Farmasi UGM Jelaskan soal ACE2, Pintu Masuk Virus Corona Menginfeksi Tubuh

“Selain itu, timnya juga menganalisis lebih dulu soal prediksi upaya pencegahan Covid-19. Poinnya adalah apakah upaya tersebut efektif dan bisa menjadi solusi atau tidak.”

Kedua, menentukan sumber rujukan. Ini bisa diambil dari lembaga yang terpercaya, ahli atas topik yang dipilih, atau publikasi ilmiah terbaru dari lembaga yang terpercaya pula.

Ketiga, pembuatan media. Tim relawan mempublikasikan informasi sesuai fitur dan keinginan warganet.

Misalnya, untuk instagram lebih cocok penyampaian informasi dengan menggunakan infografis atau Twitter dengan foto dan utas.

“Jadi kita harus memastikan, medianya apa, salurannya yang mana, pembacanya siapa. Dan kami tidak hanya melibatkan ahli atas topik yang dibahas, tetapi juga ahli media,” ujarnya.

Baca juga: Ramai Istilah Disinfektan dan Antiseptik, Begini Perbedaannya