Ganjar Pranowo Apresiasi Pemilihan Rektor UGM

319

SEMARANG, KAGAMA – Terpilihnya Prof Ir Panut Mulyono, M Eng, D Eng sebagai Rektor Universitas Gadjah Mada (UGM) periode 2017 – 2022 mendapat apresiasi dari Pengurus Pusat Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (PP Kagama). Apresiasi  dan ucapan selamat disampaikan oleh Ketua PP Kagama Ganjar Pranowo, S. H., M. IP. , Senin (17/4/2017) sore.

Seperti diberitakan, Rapat Pleno Majelis Wali Amanat (MWA) UGM menetapkan Prof Ir Panut Mulyono, M Eng, D Eng sebagai rektor terpilih di Balai Senat UGM pada Senin (17/4) siang. Dalam pemungutan suara, Prof Panut Mulyono unggul atas dua orang calon yang lain, Prof  Dr Ali Agus, DAA, DEA dan Dr Erwan Agus Purwanto, M Si  dengan 15 suara.

Ketua PP Kagama, Ganjar Pranowo menyampaikan apresiasi kepada Panitia Seleksi dan Pemilihan Rektor UGM periode 2017 – 2022 karena telah mengawal seluruh tahapan pemilihan sehingga bisa berlangsung lancar, tertib, damai, partisipatif, dan transparan.

“Terima kasih kepada seluruh civitas akademika UGM, terutama kepada MWA dan Senat Akademik UGM  yang telah  memberi contoh terbaik dalam menggelar proses demokrasi di kampus,” kata Ganjar kepada Majalah KAGAMA/kagama.co.

Gubernur Jawa Tengah ini berharap, pemilihan Rektor UGM tahun ini bisa menjadi teladan bagi seluruh elemen bangsa, tentang bagaimana mengelola keragaman dan perbedaan tanpa menciderai nilai-nilai keutamaan demokrasi, serta tetap menjaga  etika maupun keadaban dalam berkompetisi.

Ganjar juga mengucapkan terima kasih kepada Prof. Ir. Dwikorita Karnawati, M. Sc., Ph. D selaku Rektor UGM periode 2014-2017, atas pengabdian yang diberikan pada UGM.  Pihaknya berharap Rektor terpilih bisa melanjutkan semangat Prof. Ir. Dwikorita  Karnawati, M. Sc., Ph. D. membawa UGM  untuk meraih kemajuan, serta terus  berprestasi menjulang tinggi tanpa melupakan akar-akar nilai kerakyatan dan kebangsaan.[Taufiq Hakim/foto Ayudya Mentari]