Emosi Negatif Ternyata Bisa Membawa Dampak Positif

762
Emosi negatif tidak selamanya buruk, karena bisa membuat anda  termotivasi untuk lebih baik.(Foto: meramuda.com)
Emosi negatif tidak selamanya buruk, karena bisa membuat anda  termotivasi untuk lebih baik.(Foto: meramuda.com)

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – Dorongan dari teman untuk “stay positive” selalu membuat kita menjadi lebih semangat dan tidak ragu.

Biasanya ini menjadi semacam obat ampuh bagi kita saat sedang merasa jenuh atau sedih karena suatu hal.

Tak bisa dipungkiri rekan lingkungan yang membawa pengaruh positif akan berdampak pada cara berpikir kita.

Sementara itu, emosi negatif selalu dianggap memiliki dampak buruk. Benar apabila kebaiasaan ini tidak baik untuk kesehatan.

Ketika berada dalam lingkungan kerja pun, orang semacam ini akan dijauhi dan tidak lagi ingin mempekerjakan dia.

Meskipun demikian, emosi negatif tak selamanya buruk. Beberapa penelitian membuktikan bahwa emosi negatif dapat membawa pengaruh positif.

Sesekali mempunyai emosi negatif dapat mendorong kemajuan karier anda. Bahkan anda bisa lebih bersemangat ketimbang saat mendapatkan banyak pujian.

Ini mungkin sulit dipercaya. Tetapi, berikut ini beberapa alasan emosi negatif dapat membawa dampak positif.