Dokter Alumnus UGM Ini Niat Tekuni Filantropi dan Marketing Kesehatan Berkat Praktik di Pedalaman

3031
Alumnus S2 Kesehatan Masyarakat UGM, dr. Jodi Visnu, MPH., berbagi pengalamannya saat praktik di daerah pedalaman Papua. Foto: Humas UGM
Alumnus S2 Kesehatan Masyarakat UGM, dr. Jodi Visnu, MPH., berbagi pengalamannya saat praktik di daerah pedalaman Papua. Foto: Humas UGM

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – Para dokter yang bergerak di bidang kesehatan masyarakat mendorong adanya regenerasi lulusan Fakultas Kedokteran dari bidang tersebut.

Tak terkecuali dr. Jodi Visnu, MPH., alumnus S2 Kesehatan Masyarakat UGM yang ingin mahasiswa kedokteran mengambil konsentrasi kesehatan masyarakat.

Setelah banyak belajar di bidang tersebut, Jodi kini berkarier sebagai Health Marketing dan Health Philanthropy.

Dia mengungkapkan, profesi ini bukan semata-mata untuk mencari kekayaan, tetapi juga menjadikan diri bermanfaat untuk sesama.

Jodi kala itu megusung tema health marketing untuk tesisnya. Kemudian saat memasuki jenjang S3, Jodi mengangkat tema tentang health filantropi untuk disertasinya.

Baca juga: Mahasiswa dan Kolega Mengenal Almarhum Sudaryanto sebagai Sosok yang Kalem dan Santun

“Kedua studi ini memang tidak linier secara akademis. Tetapi seiring dengan perjalanan studi saya, keduanya saling berhubungan,” ungkapnya.

Kisahnya itu dia babar dalam acara Alumni Berbagi bertajuk Healthpreneur and Healthphlantrophy Talk, yang digelar oleh Alumni FK-KMK UGM beberapa waktu lalu secara daring.

Lulusan S1 Fakultas Kedokeran Universitas Atma Jaya Jakarta itu mengawali kariernya dengan melayani pasien ekonomi menengah ke bawah di kawasan pinggiran Jakarta. Bidang pelayanan misioner menjadi fokus pekerjaannya kala itu.

Kemudian pada 2012, Jodi bekerja sebagai dokter umum di kawasan pedalaman Papua selama dua tahun.

Di sana Jodi hidup dan bekerja dengan berbagai keterbatasan, tidak ada jaringan internet maupun listrik.

Baca juga: Alumnus Magister Manajemen UGM Tempati Jabatan Direktur Utama PT Angkasa Pura Properti