Calon Mahasiswa UGM Wajib Registrasi dan Unggah Dokumen Mulai 15 Juni 2017

385

BULAKSUMUR, KAGAMA – Calon mahasiswa yang dinyatakan diterima SBMPTN 2017 diwajibkan untuk melakukan registrasi dan mengunggah dokumen sebagaimana disyaratkan melalui laman um.ugm.ac.id/admisi mulai Kamis (15/6/2017) pukul 17.00 WIB sampai dengan Jumat (23/6/2017) pukul 16.00 WIB.  Jika hingga 23 Juni pukul 16.00 WIB calon mahasiswa tidak mengisi biodata dan mengunggah dokumen yang disyaratkan maka dianggap melepaskan haknya sebagai calon mahasiswa.

Demikian disampaikan Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan UGM, Prof dr Iwan Dwiprahasto, M Med Sc, Ph D usai menyampaikan hasil  seleksi penerimaan Calon Mahasiswa melalui Jalur SBMPTN dari Panitia Pusat SBMPTN, Selasa (13/6/2017) sore di UGM.

Selanjutnya, disampaikan pula, selain melalui jalur SBMPTN, UGM juga masih membuka pendaftaran untuk ujian tulis gelombang kedua. Pola ini bertujuan memberikan kesempatan kepada lulusan SMA/SMK/MA/MAK Tahun 2017, 2016, dan 2015 untuk mengikuti seleksi dengan memilih dua program studi pada Program Diploma Sekolah Vokasi. Pembukaan pendaftaran secara online ujian tulis gelombang kedua akan dimulai 14 Juni hingga 4 Juli 2017.  Tes tertulis 8 Juli 2017 dan pengumumannya pada  14 Juli 2017.

Seperti telah diberitakan (http://kagama.co/ugm-terima-2-735-calon-mahasiswa-baru-jalur-sbmptn – red), Panitia Pusat SBMPTN telah mengumumkan hasil Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi (SBMPTN) 2017 pada Selasa, 13 Juni 2017. Calon mahasiswa Program Sarjana yang diterima di ‎UGM sebanyak  2.735 orang melalui jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN). Para calon mahasiswa tersebut terbagi dalam kelompok bidang Saintek sebanyak 1.931 dan kelompok bidang Soshum sebanyak 804. [rts]