Beberapa Perbedaan Perayaan Wisuda Sarjana dan Pascasarjana

11893
Apa saja perbedaan wisuda sarjana dan pascasarjana? Foto: Nurrokhman
Apa saja perbedaan wisuda sarjana dan pascasarjana? Foto: Nurrokhman

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – Apa yang membedakan wisuda untuk para mahasiswa S1 dengan wisuda pascasarjana?

Memang tidak terlalu banyak, karena prosesi yang dilakukan juga tidak jauh berbeda.

Namun bila dicermati lebih dekat, ternyata ada beberapa perbedaan yang cukup unik, antara lain sebagai berikut.

Baca juga: Tujuh Tempat Favorit Berfoto Para Wisudawan

Karena Sudah Pernah Wisuda

Para peserta wisuda pascasarjana adalah mereka yang sudah lulus dari S1 dan menempuh jenjang selanjutnya.

Karena sudah pernah merasakan meriahnya wisuda ketika lulus dari strata satu, perayaan wisuda S2 barangkali bukan menjadi hal yang sangat istimewa lagi.

Perayaan yang dilakukan juga cenderung biasa saja, tidak semeriah ketika lulus dari S1.

Hal itu dibuktikan dengan tidak banyak dijumpai wisudawan yang disambut oleh banyak rekannya seperti ketika wisuda sarjana.

Suasana tempat duduk keluarga wisudawan di sayap timur GSP yang penuh sesak. Foto: Tari
Suasana tempat duduk keluarga wisudawan di sayap timur GSP yang penuh sesak. Foto: Tari

Baca juga: Gigih Prakoso Ajak Wisudawan Berkontribusi dalam Bisnis Gas

Tak Ada Penyambutan Khusus atau Tradisi Penyambutan Tiap Jurusan

Jika wisuda S1 selalu dimeriahkan oleh uniknya cara masing-masing mahasiswa dari berbagai jurusan menyambut rekannya, maka hal itu biasanya tidak kita temui di wisuda pascasarjana.

Arak-arakan menuju fakultas dengan menggunakan traktor, bendera jurusan, kereta kelinci atau tetabuhan beraneka ragam alat musik seringnya hanya ada ketika wisuda sarjana.

Baca juga: Tujuh Momen Menarik Saat Wisuda di UGM

Mereka yang Berkeluarga yang Wisuda

Jangan heran jika dalam wisuda pascasarjana selalu ada banyak peserta yang membawa serta anak-anak mereka.

Hal itu wajar karena banyak dari para mahasiswa pascasarjana sudah berkeluarga, berbeda dengan kebanyakan mahasiswa S1.

Selain itu, jika biasanya orang tua datang di wisuda anaknya, hal yang sebaliknya terjadi pada wisuda pascasarjana.

Perayaan wisuda pascasarjana biasanya banyak dijumpai anak-anak yang memberi selamat atas apa yang dicapai oleh orang tuanya.

Baca juga: Uniknya Penyambutan Wisudawan Teknik Geologi UGM

Dari Berbagai Macam Profesi

Karena tidak lagi muda, kebanyakan peserta sudah bekerja.

Tak jarang wisudawan pascasarjana adalah seoarang dosen yang menempuh S3.

 

Demikianlah kira-kira perbedaan wisuda sarjana dan pascsarjana. Bagaimana dengan pengalaman wisuda Anda? (Thovan)

Baca juga: Senangnya Tetangga dan Kerabat dari Kampung Merayakan Momen Wisuda