Aplikasi Game Meet Pharmy, Kenalkan Dunia Kefarmasian kepada Anak-anak

495

Lewat game Meet Pharmy, anak-anak diajak merasakan konsultasi kesehatan dengan seorang apoteker bernama Pharmy.

Asvinigita menjelaskan bahwa terdapat juga permainan meracik obat secara tradisional, agar meningkatkan kemampuan kognitif anak.

Selain obat, ada pula permainan tentang makanan yang baik dimakan maupun tidak, cara istirahat yang benar, hal-hal yang perlu dihindari saat sakit, dan sebagainya.

Aplikasi game ditujukan pada anak di usia di bawah tujuh tahun.

Pembuatan game lebih ditujukan pada pengembangan pengetahuan umum.

Mahasiswa juga melakukan pengamatan dan survei sebelumnya.

“Proses penyembuhan anak-anak yang sedang sakit sering lama.”

Ternyata hal ini disebabkan karena mereka lupa atau tidak mau minum obat.”

“Aplikasi game Meet Pharmy juga mengajarkan anak untuk telaten minum obat,” papar Najogi.

Module For Parents menjadi kelebihan game Meet Pharmy.

Orang tua bisa mengetahui berbagai obat yang bisa membantu kesembuhan penyakit umum yang dialami oleh anak.

Kelebihan lainnya yaitu, aplikasi game Meet Pharmy sangat interaktif, ditunjukkan dengan tampilan aplikasi dengan warna dan musik yang lucu.

Tidak hanya mendapatkan medali perak dalam World Young Inventors Exhibition dan Innovation & Technology Exhibition (ITEX) 2019 di Malaysia.

Aplikasi game Meet Pharmy juga mendapatkan medali emas dari kategori Medicine and Public Health di Thailand Inventors’ Day beberapa bulan lalu.

Diceritakan oleh Asvinigita acara tersebut dihadiri oleh 25 investor dari berbagai negara.

Para peserta yang hadir waktu itu memberikan respon positif, karena belum pernah ada aplikasi game semacam ini sebelumnya.

Najogi kemudian menyampaikan bahwa mereka ingin mengembangkan beberapa mini game yang membantu anak lebih mengenal dunia kefarmasian.

Namun, kali ini lebih spesifik kepada proses penularan penyakit, sehingga bisa dibilang lebih detail dan akademis.

Kemudian berkembang lagi menjadi game yang membahas bentuk-bentuk penyakit lain. (Kinanthi)