Alumnus Manajemen UGM Asal Sukoharjo Ditunjuk Jadi Anggota Dewan Komisioner LPS

640
Alumnus Manajemen UGM, Didik Madiyono, dipercaya jadi salah satu anggota Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Foto: LPS
Alumnus Manajemen UGM, Didik Madiyono, dipercaya jadi salah satu anggota Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Foto: LPS

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) punya empat anggota Dewan Komisioner yang baru untuk bertugas pada periode 2020-2025.

Presiden Joko Widodo telah melantik sekaligus mengambil sumpah mereka pada Rabu (23/9/2020) di Istana Negara.

Menariknya, salah satu anggota Dewan Komisioner LPS yang dilantik Jokowi merupakan alumnus UGM.

Dia adalah Didik Madiyono, jebolan Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB) UGM angkatan 1983.

Pelantikan alumnus asal Sukoharjo itu pun menjadi kabar gembira bagi Keluarga Alumni Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM (KAFEGAMA).

Baca juga: Cerita Lastdes Christiany Buka Bisnis Makanan Sehat Sambil Promosikan Profesi Ahli Gizi

Melalui Instagram, KAFEGAMA menyampaikan ucapan selamat sekaligus doa.

“Keluarga Alumni Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (KAFEGAMA) mengucapkan Selamat & Sukses kepada Bapak Didik Madiyono (@didikmadiyono) sebagai Anggota Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) @lps_idic.”

“Semoga dalam menjalankan amanahnya selalu diberikan kelancaran dan menjadikan manfaat untuk LPS khususnya dan Indonesia secara luas,” tulis KAFEGAMA.

Keputusan pengangkatan Didik sebagai Anggota Dewan Komisioner LPS periode 2020-2025 merujuk pada Keputusan Presiden (Keppres) RI No. 58/M Tahun 2020.

KEPPRES terbaru tersebut sekaligus menggantikan Keppres RI No. 56/M Tahun 2019 tanggal 2 Oktober 2019, ketika Didik dilantik untuk posisi yang sama.

Baca juga: Mekanisasi Pertanian Tetap Jadi Primadona di Masa Depan, Peluang Lulusan Teknik Pertanian