Alumnus FISIPOL UGM Banyak yang Jadi Menteri, Ini Alasannya

2684
Wakil Dekan Bidang Akademik FISIPOL UGM, Dr. Wawan Mas’udi, S. IP., M. P. A. menjawab sebuah pertanyaan ‘nyeleneh’ dalam sebuah diskusi. Foto: FISIPOL UGM
Wakil Dekan Bidang Akademik FISIPOL UGM, Dr. Wawan Mas’udi, S. IP., M. P. A. menjawab sebuah pertanyaan ‘nyeleneh’ dalam sebuah diskusi. Foto: FISIPOL UGM

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIPOL) UGM merupakan salah satu fakultas dari rumpun Sosial dan Humaniora.

Setidaknya, ada enam Departemen yang dimiliki, yang juga mencakup jenjang sarjana (S1), Magister (S2), dan Doktoral (S3).

Departemen-departemen tersebut yaitu Departemen Politik dan pemerintahan (DPP), Departemen Manajemen dan Kebijakan Publik (MKP), dan  Departemen Hubungan Internasional (HI).

Selain itu, ada pula  Departemen Komunikasi, Departemen Sosiologi, dan Departemen Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan (PSdK).

Tak hanya jalur reguler, FISIPOL UGM juga menyediakan program International Undergraduate Program (IUP), khususnya untuk Departemen  Hubungan Internasional, Komunikasi, dan Manajemen Kebijakan Publik.

Baca juga: KAGAMA Berau Bagikan Sembako kepada Masyarakat Kurang Mampu di Kelurahan Gunung Panjang

“Masuk FISIPOL pilihannya banyak, setidaknya ada delapan peluang kan,” ucap Wakil Dekan Bidang Akademik FISIPOL UGM, Dr. Wawan Mas’udi, S. IP., M. P. A.

Wawan membabar tentang FISIPOL pada Diskusi UGM Update #dirumahaja pada Kamis (14/5/2020).

Pria yang menamatkan studi masternya di Agder University, Norwegia itu pun menjawab beberapa pertanyaan yang dilontarkan oleh warganet di kanal YouTube UGM.

Pertanyaan pertama yang muncul adalah soal kemampuan Bahasa Inggris ketika masuk ke program Studi Hubungan Internasional.

Wawan mengungkapkan bahwa bahasa Inggris tidak hanya dibutuhkan di program studi Hubungan Internasional, melainkan semua program studi.

Baca juga: Alami Gangguan Psikologis Selama Pandemi Bisa Hubungi 119 Ext 8, Begini Cara Kerjanya