Umbi-umbian yang Bisa Dikonsumsi untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

2242
Dosen Farmasi UGM, Ika Puspitasari, M.Si., Ph.D menyebut umbi-umbian yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Foto: Balipost
Dosen Farmasi UGM, Ika Puspitasari, M.Si., Ph.D menyebut umbi-umbian yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Foto: Balipost

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – Salah satu kunci utama pencegahan Covid-19 adalah meningkatkan imunitas tubuh.

Untuk itu, manusia perlu memastikan sumber energi dan nutrisi yang baik dan cukup.

Salah satu bagian dari tubuh yang membantu memproduksi sumber energi dan nutrisi adalah mikrobiota.

Melansir laman Fakultas Farmasi UGM, mikrobiota merupakan kumpulan bakteri, archae, jamu serta virus yang hidup di dalam kulit, mulut, dan hidung.

Setidaknya terdapat 100 miliar mikrobiota yang ada di saluran pencernaan manusia.

Baca juga: Gotong Royong KAGAMA Sumut Bantu Pemerintah Lawan Covid-19

Dalam sebuah studi, dosen Farmasi UGM, Ika Puspitasari, M.Si., Ph.D memaparkan bahwa mikrobiota punya peran penting bagi kesehatan manusia, termasuk mempengaruhi daya tahan tubuh.

“Untuk itu, penting bagi kita menjaga mikrobiota dalam tubuh dengan baik,” terangnya.

Makanan utama mikrobiota adalah prebiotik, karbohidrat komplek yang memiliki rantai panjang dan bercabang, sehingga bahan makanan ini masuk ke dalam golongan Indeks Glisemik (IG) rendah.

“Sebuah studi menyebutkan bahwa bahan makanan yang memiliki IG rendah, seperti prebiotik dapat memproduksi asam lemak rantai pendek,” ujar Ketua Program Profesi Apoteker Farmasi UGM ini.

Senyawa tersebut, kata Ika, menjadi sumber energi dan nutrisi bagi tubuh.

Baca juga: Mewujudkan Cita-cita Ki Hajar Dewantara Lewat Momentum Merdeka Belajar dan School From Home