Dian Nirmalasari: Untuk UGM Apa Sih yang Enggak?

1830
Saya bangga menjadi alumni UGM. Untuk UGM apa sih yang enggak? Foto: Istimewa
Saya bangga menjadi alumni UGM. Untuk UGM apa sih yang enggak? Foto: Istimewa

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – Setiap alumni UGM sudah selayaknya bermanfaat bagi masyarakat, lewat berbagai kegiatan.

drg. Dian Nirmalasari merupakan salah satu alumni yang giat menyelenggarakan berbagai kegiatan, baik untuk KAGAMA maupun masyarakat umum.

Tepatnya pada 2017, Dian mulai sering bersosialisasi di grup KAGAMA Virtual.

”Waktu itu Saya memperkenalkan diri di grup KAGAMA Virtual. Nggak menyangka, responnya sampai lebih dari dua ribu komentar,” ungkap Dian.

Dirinya mengaku terkesan dengan interaksi yang ada di grup KAGAMA Virtual.

Setiap kali ada alumni yang berbagi pengalaman lewat cerita atau quotes, banyak orang merespon dan akhirnya muncul obrolan yang menyenangkan di sana.

Saya bangga menjadi alumni UGM. Untuk UGM apa sih yang enggak? Foto: Istimewa
Saya bangga menjadi alumni UGM. Untuk UGM apa sih yang enggak? Foto: Istimewa

Baca juga: Soal Wabah Virus Corona, Presiden Jokowi Pastikan Perlindungan WNI di Wuhan

Membentuk KAGAMA Virtual Writing dan English Club

KAGAMA Virtual Writing merupakan komunitas yang pertama kali Dian buat.

Dalam komunitas itu, Dian mengadakan beberapa kali latihan menulis bersama anggota KAGAMA lainnya.

Masih bersemangat memunculkan ide-ide kegiatan yang bermanfaat, Dian kemudian membentuk English Club.

”Tapi ini belum kita jadikan komunitas. Kegiatan ini menjadi wadah bagi teman-teman alumni yang ingin belajar bahasa Inggris sekaligus untuk senang-senang. Lumayan juga, yang masuk grup hampir seribu orang,” ujarnya.

Dalam English Club ini, ada beberapa alumni yang di antaranya ditetapkan sebagai guru.

English Club menjadi media belajar KAGAMA, yang seru dan tidak membawa kesan serius.

“Kita belajar sambil guyon dan gojek kere gitu, ngomong pakai bahasa Inggris. Intinya buat gayeng dan pada rukun,” ujar alumnus FKG UGM angkatan 1989 ini.

Baca juga: Lowkol, Inovasi Susu Probiotik Penurun Kolesterol Karya UGM