Anggi: Banyak Pengalaman yang Tidak Bisa Didapat Kalau Tidak Jadi Ketua PSM UGM

949

Baca juga: Liburan Semester ala Mahasiswa Jadul UGM; Dari Upacara, Bar Mini, hingga Menggelar Pernikahan

Butuh waktu enam bulan untuk bisa resmi dilantik menjadi anggota PSM.

Meskipun harus melalui tantangan tersebut, Anggi merasa bangga dan mempunyai beberapa pengalaman yang berkesan selama di PSM.

“Setelah gabung di PSM, ternyata orang-orangnya emang dari bermacam-macam latar belakang. Dan yang paling aku dapat di PSM itu adalah toleransinya yang tinggi banget. Hal itu nggak bisa aku temui di organisasi lain,” ujar mahasiswi jurusan Teknologi Industri Pertanian UGM angkatan 2016 itu.

Ada pun kesan lain yang Anggi rasakan, semua anggota PSM tidak hanya dilatih menyanyi.

Semua anggota PSM tidak hanya dilatih menyanyi. Foto: Istimewa
Semua anggota PSM tidak hanya dilatih menyanyi. Foto: Istimewa

Baca juga: UKM Catur UGM Boyong Lima Medali Piala Catur PNJ 2019

Tetapi juga dilatih untuk menjadi anggota organisasi yang bisa mengelola semua hal yang berkaitan dengan penampilan anggota PSM di atas panggung.

“Jadi, emang benar-benar dilatih banget skill-nya buat tampil sekaligus berorganisasi,” jelas Anggi.

Pada awal 2019 lalu, Anggi resmi menjadi Ketua PSM.

Sebelum Menjadi Ketua

Anggi resmi menjadi anggota PSM pada Maret 2017, di tahun yang sama ia langsung ditunjuk menjadi salah satu tim lomba paduan suara di Malta, Eropa.

Baca juga: Didi Kempot: Matur Suwun Forkom UKM UGM